Kasus Lucinta Luna karena mengubah nama Manokwari masih belum selesai.
Kini muncul masalah baru yang terkait dengan nama sebuah tempat.
Akun Instagram @lucintaluna_halu , mengunggah video Lucinta Luna dianggap melecehkan Nusa Penida, Bali, Kamis (24/5/2018).
Pada video tersebut, terlihat Lucinta Luna sedang berada di Pantai Pasih Uug, Nusa Penida.
Di belakangnya tampak tebing berlubang yang menjadi ikon Nusa Penida.
Ekspresinya tampak panik dan beberapa kali memegang kepalanya.
"Oh my God, itu temboknya yang bolong (menunjukn tebing) atau punyaku yang bolong (menunjuk ke bagian selangkangannya)," ungkap Lucinta Luna.
Setelah itu, Lucinta Luna mengaku tak percaya,"Oh nggak mungkin."