Pilihan poligami diam-diam yang dilakukan oleh ustaz kondang ini tentu membuat publik bertanya-tanya.
Terlebih, keluarganya dianggap sebagai keluarga yang nyaris sempurna dan seolah tak ada celah untuk perselingkuhan.
Majelis Hakim Pengadilan Agama Jakarta Timur akhirnya resmi memutuskan akhir prahara rumah tangga antara Alhabsy dan Putri Aisyah pada Rabu (15/11/2017).
Poligami Alhabsyi terungkap setelah dirinya lupa membawa ponselnya. Saat membuka ponsel sang suami, Putri sungguh terkejut ketika mengetahui suaminya poligami.Pihak keluarga Putri Aisyah telah meminta Alhabsyi untuk bisa memilih antara istri pertama atau kedua.Alhabsyi pun akhirnya memilih Putri Aisyah dan menceraikan istri keduanya dengan disaksikan oleh pihak keluarga.Seperti diungkapkan ayah Putri Aisyah Aminah, Djafar Bajammal."Akhirnya saya minta, itu perempuan tanda tangan depan saya, bapaknya perempuantanda tangan depan saya, ibunya ustaz tanda tangan, bapaknya ustad tanda tangan, saya tanda tangan, saksi-saksi semua, banyak saksi-saksi yang tanda tangan semua. Bahwa dia ceraikan talak tiga," kata Djafar.
Meski sudah menjatuhkan talak tiga kepada Yuyun, ternyata Alhabsyi masih tetap berhubungan dengan istri keduanya itu.
Hal inilah yang membuat Putri Aisyah tak tahan lagi dan meminta untuk bercerai.Dan meminta Alhabsyi agar suaminya bisa kembali kepada istri kedua.
Baca Juga: Tak Pernah Dekati Perempuan Sebelum Menikah, Ustadz Abdul Somad Akui Dibantu Sosok Ini Saat Ingin Menikahi Mantan IstriPutri Aisyah akhirnya mendaftarkan gugatan cerai pada 31 Januari 2017 lalu.Selain poligami, ternyata ada alasan lain yang sangat pribadi dan tidak bisa diungkapkan Putri Aisyah ke publik.Kini, ustaz Alhabsy justru tak sungkan memamerkan kebersamaannya dengan Yuyun Wahyuni yang selama ini ia sembunyikan dari Putri Aisyah maupun dari publik.
Bahkan, di Instagram pribadinya, ia memamerkan foto bersama Yuyun dan kedua anaknya ketika tengah berlibur pada 7 Juli 2019. (*)