Follow Us

Baim Wong Pilih Bungkam Setelah Dirinya Dilaporkan dengan Kasus Penipuan, Ternyata Begini Kronologinya!

Amel - Minggu, 05 Mei 2019 | 15:30
Baim Wong dan Paula
https://www.instagram.com/p/Bt3IEKtns7m/

Baim Wong dan Paula

"Mereka janji mau memberikan haknya dari manajemen artis."

"Ternyata tidak diberikan. Bahkan Baim mengatakan "Ah saya tidak jadi caleg" terus tiba-tiba menghilang," ucap kuasa hukum QQ Production Didit Wijayanto saat ditemui di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Kamis (2/5/2019).

"Di sini problemnya. Bahwa sudah somasi tiga kali."

"Dengan dia bilang enggak jadi caleg, itu kan bisa dikategorikan tipu muslihat," ujar Didit.

Baca Juga : Telinga Bocah Ini Kemasukan Ribuan Semut dan Kertas, Segera Lakukan Hal Ini!

Didit menambahkan, kedua artis tersebut menjanjikan akan membagi hasil pendapatan dari honor pengisi kegiatan partai tertentu jika tak maju sebagai caleg.

Pihak Didi menduga, Baim tetap mendapatkan honor pengisi acara partai walau tidak batal menjadi caleg.

Berdasarkan dugaan tersebut, Baim dan Lucky tidak memenuhi kesepakatan awal seperti yang sudah mereka bicarakan sebelumnya.

Baca Juga : Usai Minta BPN Periksa Kejiwaan Prabowo Subianto, Rumah Rey Utami dan Pablo Benua Diteror 8 Orang Bersenjata Tajam

"Seolah-olah tidak jadi caleg, tidak ada proyek."

"Padahal bukan itu. Proyeknya adalah apa yang akan dia peroleh (honor) dari (acara) partai, dari mana yang dia isi, acara-acara itu."

"Kalau dia dapat fee, dia sudah berkomitmen memberikan 10 persen paling tidak (kepada manajemen terkait)," ungkapnya.

Editor : Wiken

Baca Lainnya

Latest