WIKEN.ID -Manfaat lari pagi adalah bisa menjaga tubuh tetap sehat selama pandemi.
Lari pagi bisa dilakukan di sekitar rumah.
Manfaat lari pagi dapat memberikan banyak keuntungan bagi kesehatan tubuh.
Selain itu, olahraga lari ini murah dan mudah dilakukan dimana saja.
Lari pagi bisa menjadi kegiatan awal untuk menyegarkan diri sebelum memulai aktivitas.
Namun, apa yang kita lakukan setelah olahragaberlarijuga bisa memengaruhi kesehatan, lo.
Baca Juga: Bukan akan Ada Musibah, Arti Mimpi Pisah Ranjang, Justru Jadi Pertanda Baik yang Akan Terjadi
Nah, ada beberapa hal yang tidak boleh kita lakukan setelaholahraga berlari.
1. Tidak Berganti Baju
Saat kita berolahraga lari, tubuh akan mengeluarkan banyak keringat.
Dari keringat itulah keluar berbagai macam bakteri.
Apalagi kalau kita berlari di luar ruangan, udara kotor di luar juga bisa menempel di baju kita.
Bakteri-bakteri itu akan terus menempel di baju kita bahkan saat kita sudah sampai di rumah.
Baca Juga: Merawat Hewan Peliharaan, Inilah 5 Alasan Kucing Pergi dari Rumah, Salah Satunya karena Merasa Bosan
Maka itu, sebaiknya kita melepaskan baju kotor itu dan menggantinya sehingga kita tidak terserang penyakit kulit.
2. Duduk Terlalu Lama
Setelah berlari, tubuh kita pasti akan terasa lelah, terutama di bagian kaki.
Nah, biasanya kita akan mengistirahatkan tubuh dengan cara duduk sambil meluruskan kaki.
Namun ternyata duduk terlalu lama setelah olahraga lari juga tidak baik, lo.
Hal itu akan membuat tubuh menjadi lemas.
Maka itu, daripada berlama-lama duduk, lebih baik kita melakukan peregangan atau yoga sehingga tubuh kita tetap berenergi.
3. Makan Makanan Tak Sehat
Tujuan utama kita lari adalah berolahraga.
Kalau setelah olahraga lari kita mengonsumsi makanan tidak sehat, olahraga itu akan sia-sia.
Terutama kalau kita makan makanan cepat saji, seperti pizza, burger, kentang goreng, dan makanan lain yang mengandung lemak berlebih.
Namun bukan berarti setelah berolahraga kita tidak boleh makan, ya.
Kita harus tetap makan agar kita tidak lemas dan stamina kita meningkat.
Hanya saja kita harus memilih makanan yang disantap, yaitu makanan yang bernutrisi bagi tubuh.
4. Tidak Minum Air
Air merupakan minuman yang sangat penting bagi tubuh kita.
Baca Juga: Santai Kritisi Negara, Sosok Ini yang Bikin Najwa Shihab Kebal Hukum?
Tidak berolahraga pun kita harus minum air, apalagi setelah melakukan olahraga.
Air membantu membuang racun di tubuh.
Sebaiknya kita minum air putih sebelum dan setelah olahraga lari.
Nah, itulah 4 hal yang tidak boleh kita lakukan setelah berolahraga lari.(*)