Fakta Menarik, Ternyata Lalat Capung Memiliki Usia Hanya 24 Jam Saja! Simak Penjelasannya

Rabu, 27 April 2022 | 19:02
PIXABAY/Erik_Karits

Ilustrasi lalat capung

WIKEN.ID - Tahukah kalian jika hewan memiliki umur yang berbeda-beda ?

Perbedaan usia hewan biasanya dipengaruhi oleh habitat dan juga ukurannya.

Salah satu jenis hewan yang memiliki usia hidup ratusan hingga hidup abadi yaitu ubur-ubur T dohrnii atau hiu greenland, lain halnya dengan lalat capung.

Faktanya, lalat capung hanya bisa bertahan hidup selama 24 jam saja lho!

Penasaran bagaimana bisa lalat capung hanya hidup sesingkat itu? Simak penjelasan dibawah ini yang dikutip oleh Bobo.grid.

Hewan Kuno

Lalat capung atau Mayfly memiliki nama lain, yakni Canadian Soldiers dan June Bugs.

Tahukah kamu, lalat capung sudah berada di bumi ini sejak zaman dahulu, bahkan sebelum munculnya dinosaurus.

Diperkirakan lalat capung ini sudah hidup selama 350 juta tahun.

Uniknya, serangga ini disebut-sebut sebagai hewan paling primitif di dunia.

Hal ini dikarenakan lalat capung memiliki ekor yang sangat panjang dan tidak mampu melipat sayapnya secara merata di atas perut mereka.

Hidup 24 jam

Lalat capung awalnya terlahir sebagai nimfa.

Dari nimfa, mereka akan berkembang menjadi Subimago dimana tiba saat lalat capung kecil tumbuh menjadi lalat capung dewasa dan berkembang biak.

Setelah dewasa, lalat capung berubah nama menjadi Imago dan tujuan hidupnya hanya untuk bereproduksi.

Bagaimana tidak, seekor lalat capung akan mati dalam waktu 24 jam.

Menariknya, rekor waktu mati seekor lalat capung dewasa setelah bereproduksi hanya 5 menit saja.

Lalat capung dewasa akan bereproduksi di atas permukaan air dan melakukan tarian terbang bersama.

Sudah tidak heran ya ketika kita melihat lalat capung terbang menempel.

Setelah menemukan pasangannya masing-masing, lalat capung akan memisahkan diri dan proses perkawinan hanya berlangsung selama beberapa detik.

Uniknya, walau tergolong singkat hanya beberapa detik, lalat capung bisa menghasilkan sekitar 500-1.000 telur.

Makanan Favorit bagi Predator Air Tawar

Ketika masih berbentuk Nimfa, Mayfly merupakan santapan lezat bagi ikan dan kodok.

Namun, ketika sudah memasuki tahap Subimago dan Imago, hewan pengerat seperti tikus dan kadal menjadi predator yang ditakuti lalat capung.

Peran Penting dalam Ekosistem Air

Meskipun lalat capung berumur pendek saat dewasa, mereka memainkan peran penting dalam ekosistem sungai dan danau, lo.

Melansir pbs.org, dalam jumlah yang sangat besar, lalat capung menjadi mata rantai penting dalam rantai makanan, salah satunya ikan.

Selain itu, keberadaan lalat capung juga menjadi petunjuk penting mengenai kualitas air di suatu tempat.

Pada umumnya, lalat capung dalam populasi besar akan hidup di air bersih. Mereka tidak akan tinggal di air yang tercemar oleh berbagai polusi.

Nah, itu dia fakta menarik dari lalat capung yang hanya bisa hidup 24 jam saja.

(*)

Baca Juga: Penting Bagi Kekebalan Tubuh, Inilah Hal-hal Penting yang Harus Dilakukan Sebelum Vaksin Hewan Peliharaan

Baca Juga: Ingin Mudik Bareng Hewan Peliharaan Gunakan Pesawat? Simak Syarat yang Harus Dipenuhi dari Dua Maskapai Penerbangan Ini

Baca Juga: Bingung Hendak Bawa Hewan Peliharaan Saat Mudik atau Dititipkan? Hal Ini Bisa Jadi Pertimbangan

Tag

Editor : Amel

Sumber Bobo.grid.id