Sempat Dilarikan ke Rumah Sakit, Beginilah Kondisi Terbaru Presenter Senior Dorce Gamalama
WIKEN.ID -Kondisi kesehatan Dorce Gamalama saat ini makin membaik, usai bolak-balik rumah sakit.
Menurut Hetty Sunjaya, salah satu kerabat, perkembangan terkini, Dorce Gamalama sendiri masih harus menuruti perintah dokter untuk mengonsumsi obat.
"Iya masih (tergantung obat-obatan)," kata Hetty Sunjaya saat dihubungi Grid.ID via telefon, Jum'at (5/11/2021).
Selain anjuran medis, keinginan Dorce makan juga masih minim, yang membuat anak-anak harus memaksanya.
Baca Juga: Setelah Diterpa Gosip Kurang Sedap, Ririn Dwi Ariyanti Putuskan Bercerai dengan Aldi Bragi
Kondisinya yang tidak stabil itu, membuat Dorce tetap harus rawat jalan dengan rutin unhtuk memeriksakan kondisinya ke Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP).
"Hari ini ada kontrol di Rumah Sakit Pertamina tadi jam 10. (Terapi) iya mungkin kontrol ke sana itu untuk kontrol, ada terapi didampingi anak sama menantunya, Abu, Ijah, sama menantunya," sambungnya.
"Apalagi sekarang masih susah makan jadi mungkin makannya juga dipaksa sama anak-anaknya," sambungnya menambahkan.
Seperti diketahui, Dorce Gamalama dilarikan ke rumah sakit tiga hari yang lalu.
Kabar tersebut disampaikan Hetty Sunjaya, seorang kerabat dekat, saat dihubungi awak media, Selasa (26/10/2021).
Ada beberapa gejala yang dialami sang entertainer tersebut. Dorce merasakan sakit di bagian dada dan saat buang air kecil.
"Agak bengkak di muka dan tangan. Dan sekarang lagi di observasi," kata Hetty saat dihubungi awak media, Selasa (26/10/2021).
Mantan presenter Dorce Show ini akan menjalani pengecekan organ jantung untuk mengetahui lebih lanjut terkait kesehatannya.
Menurut keterangan dokter, Dorce diperkirakan cepat sembuh ketika sang penyanyi senior itu dapat melakukan pola hidup sehat.
Namun, hingga kini nafsu makan Dorce masih terbilang rendah.
"Hari ini kalau enggak salah cek jantung. Tapi dokter memprediksi, kalau Dorec pola hidup baik dan makan baik cepat sembuh," ujar Hetty Sunjaya.
"Makannya enggak mau, paling satu sendok," tutup Hetty.
Seperti diberitakan sebelumnya, Hetty Sunjaya yang merupakan kerabat dekat Dorce Gamalama mengkonfirmasi jika Bunda Dorca sapaan akrabnya itu kembali masuk rumah sakit.
Dorce telah dilarikan ke rumah sakit pada 23 Oktober 2021 lalu.
Presenter senior itu dilarikan ke Rumah Sakit Pusat Pertamina (RSPP) menggunakan mobil ambulan ketika kondisi kesehatannya menurun.
"Jam 2 lah drop lagi. Makanya langsung ke rumah sakit dibawa pakai ambulance Rumah Sakit," kata Hetty Sunjaya.
Kondisi tersebut diikuti dengan keluhan dari mantan presenter Dorce Show itu.
Beberapa keluhan diantaranya terdapat pada bagian dada kanan dan buang air kecil yang sakit.
Bahkan Hetty berujar kondisi Dorce kala itu pucat dan tak berdaya.
"Enggak tahu, mengeluh dadanya sebelah kanan sakit, buang air kecing sakit. Mukanya pucat dan enggak berdaya dibawa Rumah Sakit pertamina, dari dokter Asep," tutur Hetty. (*)