Wajah Kekasih Barunya Disebut Mirip Mendiang Dylan Sahara, Begini Tanggapan Ifan Seventeen: Ada Apa di Balik Ini Semua

Selasa, 19 Januari 2021 | 18:40
Instagram @ifanseventeen

Riefian Fajarsyah atau Ifan Seventeen

Wajah kekasih barunya disebut mirip dengan mendiang sang istri, Dylan Sahara, berikut tanggapan Ifan Seventeen

WIKEN.ID-Ifan Seventeen pernah merasakan keterpurukan dalam hidup lantara ditinggal oleh orang-orang terkasih.

Saat itu akhir Desember 2018 lalu, sang istri, Dylan Sahara dan 3 personel bandnya meninggal dunia karena musibah tsunami yang menerjang Banten dan Lampung.

Namun kini pemilik nama asli Riefian Fajasyah ini perlahan bangkir dari keterpurukan.

Ia kembali beraktivitas normal bahkan diketahui tengah dekat dengan seorang wanita.

Baca Juga: Sebut Putrinya Dicuci Otak, Ibunda Indah Permatasari Rupanya Sempat Ungkap Syarat untuk Arie Kriting Demi Status Menantu: Dia Abaikan!

Sosok wanita itu disebut oleh netizen mirip dengan mendiang istrinya, Dylan Sahara.

Dilansir dari Instagram pribadinya, Rabu (13/1/2021) Ifan yang sepakat dengan komentar tersebut mengaku bingung.

Vokalis Seventeen ini lebih memilih untuk tak menyebutnya mirip namun, memiliki tipikal yang hampir sama.

"Ci aku tu sering mikir, sebenernya ada apa ya dibalik ini semua."

Baca Juga: Disaksikan Keluarga Besar, Lesti Kejora dan Rizky Billar Terlibat Cekcok, Billar: Ego Kamu Besar Banget!

Instagram/ @ifanseventeen

Ifan Seventeen dan Dylan Sahara

"Banyak yang berteori soal kemiripan, walaupun aku beralibi dengan “tipikal”," tulis Ifan.

Penyanyi lagu "Untuk Mencintaimu" ini yakin jika apa yang terjadi sekarang merupakan kehendak dari Tuhan.

Ia juga menceritakan jika pertemuannya dengan Citra Monica tidaklah mudah.

Keduanya harus sama-sama berjuang untuk bisa bersama seperti saat ini.

Baca Juga: Selalu Berada di Sisi Sang Istri, Terungkap Alasan Bibi Ardiansyah Tetap Temani Vanessa Angel: Setiap Masalah Kita Selesaikan Bareng

Ifan juga pernah mengatakan di unggahan sebelumnya, jika ia tak bisa memberikan sepenuh hatinya untuk sang kekasih.

Hal tersebut karena sebagian darinya telah pergi bersama Almarhumah sang istri.

Melihat itu, tak mudah bagi Ifan untuk membuka hatinya bagi wanita lain.

"Yang aku tau kita saling bertemu dalam keadaan yang sama2 tidak mudah."

Baca Juga: Kandungannya Sudah Berusia 7 Bulan, Zaskia Sungkar Kini Harus Rela Hindari Hal yang Disuka Demi Buah Hati: Ya Allah Berat Banget

tangkap layar Instagram @ifanseventeen

Ifan Seventeen saat unggah foto dan caption manis untuk sang pacar.

"Btw kamu berhasil mengumpulkan hatiku yang sudah jadi serpihan kecil, hal yang tak mungkin mampu aku lakukan sendiri," tulis sang vokalis.

Pria yang memiliki saudara kembar ini juga meminta kepada kekasih barunya untuk memaklumi jika dirinya menunjukan sifat over protective.

Karena Ifan menganggap jika ini adalah kesempatan terakhirnya untuk mencintai seorang wanita.

Baca Juga: Jadi Saksi Bisu Ketidaksetiaannya Pada Gading, Polisi Siap Olah TKP Hotel Tempat Gisel Rekam Video Syurnya: Kami Kooperatif Saja

"Mungkin ini kesempatan terakhir aku bisa menggunakan hatiku untuk seseorang," ucapnya.

Netizen pun membanjiri kolom komentar Ifan dan menyatakan jika sosok kekasih barunya itu mirip dengan Almarhumah Dylan Sahara.(*)

Tag

Editor : Agnes