Mantan Dukun Cilik Ponari Dulu Tak Lulus Sekolah karena Bolos Hingga 1 Bulan, Terpaksa Ikut Kejar Paket A Hingga Bisa Bekerja di Pabrik

Minggu, 19 Januari 2020 | 10:10
Facebook Aminatus Zuroh

Mantan dukun cilik, Ponari, kini beranjak dewasa dan telah melamar gadis pujaannya, Aminatus Zuroh (22), yang juga berasal dari Jombang.

WIKEN.ID - Masih ingat dukun cilik Ponari yang menghebohkan itu?

Pada tahun 2009 lalu, "bocah ajaib" yang kala itu masih duduk di bangku kelas IV SD, menghebohkan Indonesia karena kemampuannya yang diyakini mampu menyembuhkan berbagai penyakit.Tuah batu ajaib yang ditemukan olehnya secara tidak sengaja, membuat rumahnya ramai dikunjungi orang yang bertujuan mencari obat atau kesembuhan.

Kini, bocah yang viral karena kemampuannya menyembuhkan orang sudah beranjak dewasa.

Baca Juga: Mantan Asisten Lina Bongkar Sifat Asli Teddy, Ternyata Pernah Bawa Ibunda Rizky Febian ke Dukun Jalani Ritual

Bahkan belum terlalu lama ini, Ponari telah melamar pacarnya.

Hal ini dikonfirmasi oleh Mukaromah (39), ibu dari Ponari, yang dikutip dari Kompas.com. .

Ditemui di rumahnya, di Dusun Kedungsari, Desa Balongsari, Kecamatan Megaluh, Jombang, Jumat (17/1/2020), membenarkan bahwa putranya baru saja melamar seorang gadis.

Gadis yang dipinang Ponari pada pada Sabtu (11/1/2020), yakni Aminatus Zuroh (22), seorang karyawati pabrik makanan ringan di Kabupaten Jombang.

Baca Juga: Bermimpu Keluarganya Meninggal Dunia karena Santet, Pria 27 Tahun Tega Mengabisi Pria Tua Dibantu Dukun

Menurut Mukaromah, anak dan calon menantunya saling kenal saat keduanya sama-sama bekerja di pabrik makanan ringan.

Tahun lalu, ungkap dia, Ponari bekerja sebagai buruh di pabrik tersebut sebelum akhirnya memilih keluar dan bekerja di tempat lain.

"Sekarang anaknya masih keliling, kerja (menjadi) sales," ujar Mukaromah.

Meski telah bekerja, perjuangan Ponari selepas tidak menjadi dukun cilik sungguh panjang.

Baca Juga: Akan Berangkat ke Suriah, TKW di Singapura Pendukung ISIS Akhirnya Ditahan, Menyebarkan Paham Radikal Melalui Sosial Media

Salah satunya, dia terpaksa harus mengulang lagi pendidikan di kelas VI karena tidak ikut ujian nasional.

Pasalnya, saat ujian, Ponari malah tidak ikut.

"Kami dan keluarga berusaha membujuk. Namun, Ponari bergeming. Alhamdulillah, mulai tahun ajaran baru ini, Ponari mau sekolah lagi, meski harus mengulang kelas VI," kata Misbahul Misbahul Huda, Kepala SDN II Balongsari, yang dikutip dari Kompas.com.

Statusnya sebagai dukun cilik memang mengubah hidup Ponari.

Setelah secara ekonomi keluarganya naik drastis dari hasil pengobatan Ponari, bocah "ajaib" itu justru enggan ke sekolah, hingga akhirnya tidak mengikuti ujian nasional.

Baca Juga: Mulai dari Dukun Hingga Skenario Bak di Sinetron, Wanita Ini dengan Keji Habisi Nyawa Ayah Putrinya yang Masih Balita

Ponari memang malas belajar dan juga lebih sering bermain-main daripada pergi ke sekolah.

Untungnya, Ponari masih punya niat bersekolah.

Saat kali pertama masuk sekolah, dukun yang pernah kondang pada 2009 itu ikut bersih-bersih sekolah dan lingkungan, Senin (9/7/2012).

Untuk membujuk Ponari kembali bersekolah bukan soal mudah.

Baca Juga: 10 Tahun Setelah Terkenal Berkat Batu Ajaib, Kini Mantan Dukun Cilik Akan Menikahi Gadis Jombang, Kenal di Pabrik

Ponari dijemput Kepala Sekolahnya sambil menaiki mobil Suzuki Katana.

Bahkan ia harus digendong masuk ke dalam mobil.

Meski Ponari tak lulus SD, ia akhirnya ikut ujian paket A.

Pada tahun 2014, Ponari ikut ujian di program paket A dan berhasil lolos.(*)

Baca Juga: 10 Tahun Setelah Terkenal Berkat Batu Ajaib, Kini Mantan Dukun Cilik Akan Menikahi Gadis Jombang, Kenal di Pabrik

Editor : Alfa