Hobi Minum-minum? Video Ini Beberkan Bahayanya Penyakit Hepatitis, Alkohol Jadi Salah Satu Penyebabnya!

Senin, 29 Juli 2019 | 11:30
expresspharmacy

Hari Hepatitis Sedunia, Kenali Lebih Jauh 6 Macam Virusnya, Wajib Diwaspadai nih

WIKEN.ID - Video ini beberkan bahayanya penyakit hepatitis yang salah satunya disebabkan oleh minum-minuman beralkohol.

Hepatitis adalah istilah umum penyakit yang merujuk pada peradangan yang terjadi di hati.

Baca Juga: Gibran Rakabuming Ucapkan Terima Kasih, Video Ini Beberkan Reaksi Jokowi Saat Ditanya Mengenai Anaknya yang Masuk Bursa Wali Kota

Baca Juga: Video Ini Ungkap Fakta Sosok Anak Tukang Becak yang Lulus dari ITB dengan Predikat Cumlaude dan Jadi Dosen di Usia 22 Tahun!

Hepatitis umumnya disebabkan oleh infeksi virus, meskipun juga dapat disebabkan oleh kondisi lain.

Beberapa penyebabhepatitisselain infeksi virus adalah kebiasaan minum alkohol, penyakit autoimun, serta zat racun atau obat-obatan tertentu.

Hepatitis dapat mengganggu berbagai fungsi tubuh terutama yang berkaitan dengan metabolisme, karena hati memiliki banyak sekali peranan dalam metabolisme tubuh, seperti:

Menghasilkan empedu untuk pencernaan lemak.

Menguraikan karbohidrat, lemak, dan protein.

Menetralisir racun yang masuk ke dalam tubuh.

Mengaktifkan berbagai enzim.

Membuang bilirubin (zat yang dapat membuat tubuh menjadi kuning), kolesterol, hormon, dan obat-obatan.

Membentuk protein seperti albumin dan faktor pembekuan darah.

Menyimpan karbohidrat (dalam bentuk glikogen), vitamin, dan mineral.

Baca Juga: Viral Video Pemuda Meninggal Saat Sholat Subuh Berjamaah, Begini Kisah-kisah Manusia yang Meninggal Kala Tengah Beribadah

Baca Juga: Jadi Youtuber Cilik, Bocah 6 Tahun Ini Berhasil Beli Apartemen Seharga 111 Miliar Berkat Videonya yang Ditonton Jutaan Kali

Hepatitis yang terjadi dapat bersifat akut maupun kronis. Seseorang yang mengalamihepatitisakut dapat memberikan beragam manifestasi dan perjalanan penyakit.

Mulai dari tidak bergejala, bergejala dan sembuh sendiri, menjadi kronis, dan yang paling berbahaya adalah berkembang menjadi gagal hati.

Bila berkembang menjadihepatitiskronis, dapat menyebabkan sirosis dan kanker hati (hepatocellular carcinoma) dalam kurun waktu tahunan.

Pengobatanhepatitissendiri bermacam-macam sesuai dengan jenishepatitisyang diderita dan gejala yang muncul.

Penyebab

Hepatitis bisa berupahepatitisvirus (infeksi virus) atauhepatitisnon-virus (hepatitis alkoholik danhepatitisautoimun).

Hepatitis virus

Jenishepatitisini disebabkan oleh virus yang masuk ke dalam tubuh.

Infeksi dapat terjadi melalui penggunaan jarum yang terkontaminasi virus (seperti melalui suntikan narkoba, tato, tindik tubuh, suntikan obat, atau jarum transfusi), tinggal bersama atau melakukan hubungan seks dengan seseorang yang terinfeksi hepatitis, atau menjadi petugas kesehatan yang bekerja dengan pasienhepatitisjuga bisa berakibat pada infeksi hepatitis.

Ada juga risiko infeksi virushepatitisjika Anda mengonsumsi sumber air atau makanan yang tidak aman.

Hepatitis non-virus (hepatitis alkoholik danhepatitisautoimun)

Alkohol dapat melemahkan kerja hati sehingga membuat Anda lebih rentan terhadap infeksi hepatitis.

Baca Juga: Jadi Youtuber Cilik, Bocah 6 Tahun Ini Berhasil Beli Apartemen Seharga 111 Miliar Berkat Videonya yang Ditonton Jutaan Kali

Baca Juga: Tahan Jajan Hampir Setahun, Niat Mulia Bocah-bocah dalam Video Ini Berbuah Hasil, Kumpulkan 19,5 Juta Untuk Beli Sapi Kurban!

Bahkan, konsumsi alkohol bisa menyebabkan banyak penyakit hati seperti perlemakan hati alkoholik (terlalu banyak penumpukan lemak di hati) atau sirosis (kerusakan hati).

Hepatitis autoimun terjadi saat sistem kekebalan tubuh menyerang hati.

Ini normalnya tidak terjadi, tetapi bisa menyebabkan penurunan fungsi hati dan menyebabkan kerusakan hati.

Ada dua jenishepatitisautoimun, denganhepatitisautoimun tipe 1 lebih umum dibandingkanhepatitisautoimun tipe 2.

Penderitahepatitisautoimun juga bisa memiliki gangguan autoimun lainnya, seperti penyakit Celiac, rheumatoid arthritis atau kolitis ulseratif.

Gejala

Tidak semua orang denganhepatitisakan mengalami gejala hepatitis.

Secara umum, bila gejalahepatitisterjadi pada penderita, hal itu akan menimbulkan beberapa hal, seperti:

Kehilangan selera makan.

Demam

Kelelahan

Nyeri otot atau nyeri sendi.

Baca Juga: Video Ini Ungkap Fakta Sosok Anak Tukang Becak yang Lulus dari ITB dengan Predikat Cumlaude dan Jadi Dosen di Usia 22 Tahun!

Baca Juga: Jadi Youtuber Cilik, Bocah 6 Tahun Ini Berhasil Beli Apartemen Seharga 111 Miliar Berkat Videonya yang Ditonton Jutaan Kali

Mual dan muntah.

Nyeri di perut.

Hepatitis adalah penyakit yang menunjukkan gejala dengan tingkat bervariasi.

Gejala bisa bersifat ringan tetapi juga parah bagi sebagian orang, antara lain:

Urin berwarna gelap.

Tinja berwarna terang.

Penyakit kuning (warna kuning pada kulit, telapak tangan, dan putih mata).

Perasaan gatal yang tidak spesifik.

Perubahan mental, seperti pingsan, menjadi linglung atau koma.

Pendarahan di dalam tubuh

Pencegahan

Agar terhindar dari hepatitis, seseorang perlu menerapkan pola hidup bersih dan sehat.

Berikut adalah beberapa hal yang dapat dilakukan untuk mencegah hepatitis.

Menjaga kebersihan sumber air agar tidak terkontaminasi virus hepatitis.

Mencuci bahan makanan yang akan dikonsumsi, terutama kerang dan tiram, sayuran, serta buah-buahan.

Tidak berbagi pakai sikat gigi, pisau cukur, atau jarum suntik dengan orang lain.

Baca Juga: Viral Video Pemuda Meninggal Saat Sholat Subuh Berjamaah, Begini Kisah-kisah Manusia yang Meninggal Kala Tengah Beribadah

Baca Juga: Video Ini Ungkap Fakta Sosok Anak Tukang Becak yang Lulus dari ITB dengan Predikat Cumlaude dan Jadi Dosen di Usia 22 Tahun!

Tidak menyentuh tumpahan darah tanpa sarung tangan pelindung.

Melakukan hubungan seksual yang aman, misalnya dengan menggunakan kondom, atau tidak berganti-ganti pasangan.

Kurangi konsumsi alkohol.

Selain melalui pola hidup bersih dan sehat,hepatitis(terutama A dan B) bisa dicegah secara efektif melalui vaksinasi.

Untuk vaksinhepatitisC, D, dan E hingga saat ini masih dalam tahap pengembangan.

Namun di beberapa negara, vaksinhepatitisC sudah tersedia dan bisa digunakan.

(*)

Artikel Ini Pernah Tayang di Tribun Video dengan Judul Hepatitis, Peradangan yang Terjadi di Hati, Umumnya Disebabkan oleh Virus

Editor : Pipit