Amien Rais Tak Lagi Berstatus Guru Besar, Ini Video Penjelasan Ketua Dewan Guru Besar UGM

Sabtu, 25 Mei 2019 | 20:00
Kompas.com

Amien Rais Tak Lagi Berstatus Guru Besar, Ini Video Penjelasan Ketua Dewan Guru Besar UGM

WIKEN.ID -Amien Rais tak lagi berstatus Guru Besar Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta, begitu yang ditunjukkan dalam sebuah video.

Video yang direkam dan diunggah Kompas TV ini memperlihatkan Ketua Dewan Guru Besar UGM, Profesor Koentjoro memberikan penjelasan mengenai status Guru Besar Amien Rais.

Dalam video tersebut, Koentjoro mengatakan bahwa status Guru Besar yang disandangkan pada Amien Rais sudah tidak berlaku lagi.

Menurut Koentjoro, jabatan Guru Besar hanya berlaku secara akademik, alias di lingkungan UGM saja.

Baca Juga: Setelah Viral Kuch Kuch Hota Hai dari Yogyakarta, Kini Remaja Palu Ikut Buat Video Bollywood yang Terkenal Hingga ke Malaysia

"Guru Besar atau Profesor itu Jabatan akademik. Sehingga ketika beliau pensiun, maka jabatan akademik Guru Besar sudah harusnya hilang," jelas Koentjoro, Jumat (24/5).

"Sehingga drUniversitas Gadjah Madatidak memiliki tanggung jawab apa-apa terhadap yang dilakukan beliau," lanjut Keontjoro.

Dilansir Tribunnews, hal serupa juga disampaikan oleh Rektor UGM, Panut Mulyono.

Menurut Panut, secara institusi Amien Rais sudah purna dari UGM.

Secara struktur organisasi pun tidak memiliki ikatan lagi dengan UGM.

Itu sebabnya, Panut menyatakan apa pun pernyataan yang dilontarkan oleh Amien Rais jelas menjadi tanggung jawab pribadi, bukan lagi tanggung jawab universitas.

Kompas TV

Amien Rais Tak Lagi Berstatus Guru Besar, Ini Video Penjelasan Ketua Dewan Guru Besar UGM

Baca Juga: Ternyata Inilah Pemilik Sepeda Onthel yang Dipakai Jokowi Saat Deklarasi di Yogyakarta

Mochtar Masoed yang merupakan dosen Fakultas Ilmu Sosial Ilmu Politik (FISIPOL) UGMjuga menegaskan bahwa Amien Rais adalah warga bebas.

Sebab pihak UGM menyatakan menjunjung tinggi nilai kebebasan seseorang.

Tribun Jogja / Alexander Ermando
Tribun Jogja / Alexander Ermando

Rektor Panut Mulyono bersama jajarannya dalam jumpa pers di Gedung Pusat UGM, Senin (04/02/2019) sore.

Baca Juga: Terlahir Tanpa Tangan, Wanita Ini Sukses Jadi Pilot, Lihat Videonya Saat Terbangkan Pesawat Menggunakan Kaki

Termasuk dalam hal menyampaikan pendapat.

SebelumnyaAmien Rais adalah salah satu pengajar di FISIPOL UGM.

Amien Rais bahkan mencapai puncak kariernya sebagai akademisi dengan menyandang gelar Guru Besar.

Menurut situs resmi Keluarga Alumni FISIPOL UGM (Kafispol Gama), Amien Rais diketahui memang memiliki gelar Guru Besar UGM di bidang Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

Kompas.com/Wijaya Kusuma

UGM

Baca Juga: 5 Bahan Makanan Ini Dipercaya Bisa Mencegah Mata dari Katarak, Ini Dia Video Tips Memilihnya!

Amien Rais juga diketahui merupakan lulusan jurusan Hubungan Internasional angkatan 1962.

Editor : Rebi

Baca Lainnya