WIKEN.ID -Kabar perceraian Sule dan Nathalie Holscher masih terus disorot publik.
Usai sidang yang digelar pada Rabu (10/8/2022) lalu, Sule dan Nathalie akhirnya resmi bercerai.
Diketahui, kehidupan rumah tangga Nathalie Holscher dan Sule baru seumur jagung.
Usai bercerai dengan Sule, Nathalie Holscher banyak dijodoh-jodohkan bengan beberapa pria.
Baca Juga: Jangan Asal Pilih yang Harganya Mahal Saja, Begini Tips Membeli Sepeda Agar Tak Salah Pilih!
Kini ibunda Adzam itu santer dijodohkan denganadik ipar mendiang Vanessa Angel,Frans Faisal.
Dikutip dari Grid.ID, pada Sabtu (20/8/2022),Nathalie pun menyadari bahwa netizen kini kerap menjodoh-jodohkannya dengan beberapa laki-laki.
"Sekarang enggak tahu deh, lagi ajang-ajang perjodohan. Aku enggak ngerti," ujarnya.
Mengenai netizen yang menjodohkannya dengan Frans Faisal, Nathalie mengaku tak menutup kemungkinan akan dekat dengan adik mendiang Bibi Ardiansyah itu.
Nathalie berpendapat bahwa dirinya tak mengetahui apa yang akan terjadi di masa depan.
Termasuk jika memang ia benar berjodoh dengan kakak Fujianti Utami itu.
"Kita enggak tahu," ujar Nathalie Holscher.
"Nobody knows," sambungnya singkat.
Ramai dikabarkan dijodohkan dengan Nathalie Holscher, Frans Faisal pun juga buka suara.
Frans pun menjawab kemungkinan jika dirinya berjodoh dengan mantan istri Suleitu.
Setali tiga uang dengan Natahlie, Frans mengaku masih belum mengetahui apa yang akan terjadi di masa depan.
Namun, ia menegaskan bahwa saat ini dirinya dan Nathalie hanya sebatas teman.
"Calon papa baruAdzam? Kita lihat aja ke depannya, kalau sekarang kan masih teman," jelasnya.
"Nanti kemungkinan ada konten, tapi kita belum tahu mau ngapain," sambungnya.
Mengenai hubungannya denganNathalie Holscher,Frans mengaku belum memikirkan hal itu.
Pasalnya, ia dan Nathalie baru satu kali bertemu untuk membuat konten Youtube.
Namun, om dari Gala Sky ini mengaku cocok dengan anak semata wayang Nathalie, Adzam.
"Pas aku megang Adzam cocok-cocok aja, tapi aja sama Nathalie langsung," ungkapnya.
Baca Juga: Siap Kosongin Jadwal dan Catat Tanggalnya! Reconnect Fest, Festival dari HAI untuk Remaja Indonesia
Kendati begitu, Frans tak menampik bahwa dirinya kerap mengirimkan pesan melalui Direct Message pada ibu satu anak itu.
"Cuma DM-DM biasa aja sih kan masih kayak gini," kata dia.
Tak hanya itu, Frans pun juga menilai jika Nathalie adalah sosok perempuan yang baik dan ramah.
"Nathalie baik banget kok, dia juga ramah tamah," jelasnya. (*)