WIKEN.ID -Kasus robot trading DNA Pro tengah menjadi perhatian publik.
Pasalnya, robot trading DNA Pro itu telah menyeret sejumlah publik figur.
Ya, sejumlah publik figur Tanah Air diduga terlibat dan ikut mempromosikan aplikasi trading DNA Pro.
Setelah nama Rizky Billar dan Lesti Kejora, kini sosok desainer Ivan Gunawan juga dikabarkan terseret.
Ivan Gunawan dijadwalkan akan menjalani pemeriksaan di Bareskrim Polri pada, Kamis (14/4/2022).
"Ivan (diperiksa) hari Kamis," kata Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus (Dirtipideksus) Bareskrim Brigjen Whisnu Hermawan, dikutip dari Kompas.com, Rabu (13/4/2022).
Menanggapi pemanggilan Bareskrim, Ivan Gunawan tiba-tiba menulis doa dan pesan bijak di Instagram-nya.
Pria yang kerap disapa Igun itu bahkan meyakini bahwa dirinya adalah orang yang baik, yang tak mungkin melakukan tindak kriminal untuk keuntungannya sendiri.
Sosok yang pernah diisukan dekat dengan Ayu Ting Ting itu juga menyinggung soal teguran dari sang Maha Kuasa.
"Aku berharap ALLAH titipkan berkat dari jalan yang baik.... rejeki yang baik...."
"Karena aku yakin kalo aku orang baik.... terima kasih atas tegurannya... YA ALLAH."
"Satu lagi aku berharap aku berada di lingkungan yang baik," tulis Igun dalam caption Instagram-nya.
Ivan Gunawan tulis doa dan harapannya usai terlibat dalam kasus trading DNA Pro.
Sebagai informasi bahwa polisi telah menahan 6 dari 12 tersangka robot trading DNA Pro.
Mereka ditahan di Rumah Tahanan Bareskrim, sedangkan 6 lainnya masih dalam tahap pencarian.
“Pada tanggal 8 April 2022, pukul 22.30 WIB, tim penyidik berhasil mendapatkan lokasi tempat Jerry dan Stefanus."
"Mereka berada di salah satu hotel berbintang 5 Jakarta Selatan,” papar Whisnu Hermawan.
Kerugian para korban akibat robot trading DNA Pro ini ditaksir mencapai Rp97 miliar. (*)