WIKEN.ID-Gaga Muhammad dijatuhi hukuman 4 tahun 6 bulan penjara.
Pertimbangan yang memberatkan hukuman mantan kekasih Laura Anna itu adalah tak adanya rasa bersalah hingga tak konsisten saat memberikan keterangan.
Hakim juga menilai Gaga malah menyalahkan Laura Anna atas kecelakaan yang membuat sang selebgram lumpuh.
Mengetahui anaknya dipenjara lebih dari 4 tahun, ibu Gaga Muhammad, Janariyah, mengungkapkan rasa sedihnya.
"Ya kita selaku orang tua pada dasarnya sedih ya. Pasti ada rasa sedih. Orang tua mana yang tidak sedih kalau seperti itu," jelasnya.
Namun, ia tetap berusaha ikhlas menerima apapun keputusan yang diberikan oleh hakim.
"Tapi kembali lagi bahwa apapun itu yang sudah ditetapkan oleh hakim kita harus terima semuanya. Orang tua mana yang tidak sedih melihat anaknya yang masih muda menjalani hukuman seperti itu, pasti sedih," sambungnya.
Ia berharap semua keputusan yang dijatuhkan adalah yang terbaik untuk anaknya sekaligus dijadikan pembelajaran yang berharga dalam hidupnya.
"Tapi ya kita harus santai aja. Mudah-mudahan ini yang terbaik. Kita jadikan pelajaran yang sangat berharga untuk kedepannya," ujar Janariyah.
Janariyah menjelaskan alasan dirinya matimatian membela anaknya karena tahu sikap Gaga Muhammad tak seburuk yang disangkakan oleh netizen selama ini.
"Mengapa saya berjuang untuk anak? Karena sebenarnya apa yang disangkakan netizen itu, tidak 100& Gaga seperti itu. Namanya netizen ya dia selalu itu yang benar," katanya.
Ia mengakui meski anaknya lalai pada kecelakaan tersebut namun Janariyah yakin 100% bukan kesalahan Gaga.
"Saya yakini dia tidak salah 100%. Kalau soal kecelakaan, ya itu lalai ya dan tidak ada orang mau celaka," tuturnya.
Janariyah kembali menjelaskan kronologi kecelakaan mengerikan itu. Niatnya, Gaga pulang ke Indonesia untuk memperpanjang visanya.
Kemudian, Gaga izin pergi dengan Laura dengan alasan untuk pekerjaan.
"Waktu itu dia lagi libur untuk perpanjangan visa ke Indonesia sambil ada kerjaan-kerjaan lagi sama alm itu. Yang aku tau dia keluar sama Laura ada kerjaan, persoalan dia kemana-kemana gak tahu," ucapnya.
Ketika kecelakaan tersebut terjadi, Gaga langsung menghubunginya dan Janariyah bersaksi bahwa kondisi Laura Anna dalam keadaan sadar.
Sehingga menurutnya, tuduhan Laura Anna yang mengatakan kalau dia menggesek ATM secara diam-diam itu tidak logis.
"Sampai di rumah sakit di telepon 'Mam, ini lagi di rumah sakit. Kakak lagi kecelakaan' Tante langsung kesana jam 06.30. Laura itu dalam keadaan sadar,.
Nah kalau ada beberapa teman-temannya dibilang dia dalam kondisi tergeletak lemah. Terus saya dibilang gesek ATM dia, itu logikanya dimana?" tuturnya.
Sontak saja video tersebut mendapat banyak komentar negatif dari netizen.
"Seandainya anak ibu yg cacat trs meninggal dan kasusnya gk dpt keadilan.gmn perasaan ibuk.lebih baik diam buk drpd byk bicara.sedangkan yg korban sdh meninggal.jgn hanya mementingkan ego ibuk melindungi ank trs mengabaikan perasaan org tua dan kerabat korban," komentar @cah***.
“Banyak bersukur buk karna masi bisa liat anak nya tudak dengan keluwargsnya maura udah tidak bisa melihat untuk selamanya and istifar buk," komentar @al****.
"Kata mamahnya siapa yg gk sedih anaknya dipenjara, tante pikir kluarga Laura gk sedih anaknya ditinggal Selamanya gra2 kelalaian anak tante si gaga," komentar @ci***.(*)
Baca Juga: Ngopi Pagi di Rumah Bermodalkan Alat Seduh V60 dan Bubuk Kopi, Begini Cara Membuatnya