Digadang-gadang Bakal Menikah dengan Ivan Gunawan, Ayu Ting Ting Bongkar Kisahnya dengan Sang Desainer Bertepuk Sebelah Tangan, Kok Bisa?

Selasa, 09 November 2021 | 18:22
(Instagram @ivan_gunawan)

Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan

Digadang-gadang Bakal Menikah dengan Ivan Gunawan, Ayu Ting Ting Bongkar Kisahnya dengan Sang Desainer Bertepuk Sebelah Tangan, Kok Bisa?

WIKEN.ID -Sudah menjadi rahasia umum jika Ivan Gunawan sangat menyukai Ayu Ting Ting.

Ia bahkan sempat terang-terangan mengungkapkan rasa cintanya kepada sang biduan.

Bahkan, tak jarang keduanya kerap mengumbar kedekatan saat bersama.

Awalnya, banyak yang mengira ubungan Ayu Ting Ting dan Ivan Gunawan hanya gimmick semata.

Baca Juga: Ziarah ke Makan Anaknya dan Vanessa Angel, Tangis Orangtua Bibi Ardiansyah Pecah: Kenapa Kamu Lebih Dulu Pergi? Tidur yang Nyenyak ya Nak

Namun, ternyata Ayu Ting Ting dan Igun banar-banar saling cinta lho.

Hal ini diakui Ayu Ting Ting tatkala menjadi bintang tamu di Youtube Denny Sumargo beberapa waktu lalu.

Menurut pengakuan sang biduan, ia tak memungkiri memiliki rasa cinta dengan Ivan Gunawan.

Meski tak berkomunikasi secara intens, pelantun 'Alamat Palsu' ini juga mengaku bisa merasakan ketulusan Igun.

Baca Juga: Ziarah ke Makam Anak dan Menantunya, Ibu Bibi Ardiansyah Pertanyakan Foto Vanessa Angel yang Hilang dari Makam: Perasaan Tadi Pagi Ada..

Namun, karena mereka belum siap menjalin hubungan lebih jauh, Ayu akhirnya memilih untuk mengalirkan perasaan begitu saja.

Diketahui, hubungan Ayu Ting Ting dan Igun memang santer dibicarakan akhir-akhir ini.

Namun siapa sangka, cinta Igun pada Ayu telah bertepuk sebelah tangan sejak putri semata wayang sang biduan masih bayi.

Menurut pengakuan Ayu Ting Ting, ia sudah pernah menolak cinta desainer kondang di Tanah Air sejak lama.

Baca Juga: Bak Jadi Penyesalan Seumur Hidup, Ayah Vanessa Angel Ungkap Penyesalan Putrinya Masuk Dunia Entertainment

Hal itu dikarenakan, dulu Ayu masih belum siap untuk merajut hubungan kembali.

"Pertama kali dia nembak gue tolak, karena gue belum siap. Bilqis waktu itu masih kecil banget, berapa tahun Bilqis ya, setahun kali eh belum," ujar Ayu Ting Ting yang dikutip dari Grid.ID, Selasa (2/11/2021).

"Lu nolak dengan alasan Bilqis?" sahut Denny Sumargo.

"Iya, maksud gue gue juga baru cerai baru pisah, ya hati gue baru rapuh terus gue nerima orang yang kasarnya belum .. ada rasa takut," jelasnya.

Baca Juga: Mobil yang Dikendarainya Tewaskan Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah, Polisi Ungkap Kondisi Terbaru Tubagus Joddy Usai Diinterogasi

Akui hatinya masih rapuh akibat perceraiannya dengan Enji Baskoro, Ayu pun tak memungkiri masih dibuat trauma.

"Gue takut tar dia nyakitin gue lagi, tar gue jadi nangis lagi, sakit lagi, gitu A'," ujarnya.

"Aku takutnya gitu doang. Apalagi artis dan gue baru jadi artis waktu itu," pungkasnya. (*)

Baca Juga: Jadi Saksi Kisah Cinta Luna Maya dan Ariel NOAH, Mendiang Presenter Ini Blak-blakan Perasaan Keduanya Tak Pernah Padam

Tag

Editor : Hafidh