Memasuki Puncak Musim Hujan, Ini Dia yang Jadi Penyebab Curah Hujan Tinggi Serta Cara Menanggulangi Banjir Parah

Senin, 08 Februari 2021 | 10:40
Pixabay/Hermann

Ilustrasi banjir

Memasuki Puncak Musim Hujan, Ini Dia yang Jadi Penyebab Curah Hujan Tinggi Serta Cara Menanggulangi Banjir Parah

WIKEN.ID -Saat ini Indonesia tengah berada dalam puncak musim hujan.

BMKG menyebutkan puncak musim hujan akan terjadi di bulan Januari hingga Februari, sebelum akhirnya mereda di bulan Maret.

Tak ayal banyak wilayah di Indonesia yang masuk ke dalam status siaga atau waspada banjir.

Dihubungi olehKompas.com, Prakirawan cuaca BMKG, Nanda Alfuadi mengatakan, meningkatnya curah hujan tersebut disebabkan oleh kondisi La Nina.

Baca Juga: Lagi-lagi Pakai Barang Haram, Putra Raja Dangdut Dikabarkan Kembali Ditangkap Polisi, Kini Positif Gunakan Narkotika Jenis Ini

Kondisi La Nina dengan level yang masih moderate di pasifik equator, dapat mempengaruhi peningkatan hujan di beberapa wilayah Indonesia.

"Berdasarkan prakiraan musim dari klimatologi, pada bulan Februari 2021 berada pada periode puncak musim hujan untuk wilayah Pulau Jawa," ujar Nanda saat dihubungi Kompas.com, Minggu (7/2/2021).

"Aktifnya Monsun Asia dan adanya daerah pertemuan dan perlambatan kecepatan angin (konvergensi) di wilayah Jawa dan sekitarnya memicu terjadinya hujan lebat," terang Nanda.

Kondisi tersebut, lanjutnya, didukung dengan masa udara yang labil serta kelembapan udara yang cukup tinggi dari lapisan bawah hingga lapisan atas.

Baca Juga: Tak Lagi Utuh, Begini Cara Gisel Menjelaskan Pada Gempi Mengapa Mereka Tak Lagi Bersama Gading Marten: I Made a Mistake, Gem

Sehingga, mendukung proses pembentukan awan hujan di Pulau Jawa, khususnya sebagian besar wilayah bagian barat.

Nanda menuturkan, saat ini beberapa wilayah di Indonesia telah memasuki puncak musim hujan.

Sebagian besar wilayah Indonesia berpotensi terjadi hujan, baik ringan, sedang, maupun lebat yang disertai kilat atau petir dan angin kencang.

"Masyarakat diminta untuk lebih tanggap terhadap bencana hidrometeorologi yang dapat terjadi yang diakibatkan oleh hujan lebat dan angin kencang," jelas Nanda.

Baca Juga: Rumah Tangganya dengan Celine Evangelista Dikabarkan Retak, Stefan William Malah Terciduk Asyik Lakukan Kegiatan Ini Bareng Natasha Wilona

Dengan menjaga daerah resapan air Tidak membuang sampah di sembarang tempat serta menjaga drainase tetap berfungsi dengan baik maka kedua hal tersebut dapat mencegah banjir yang parah

(*)

Editor : Pipit

Baca Lainnya