Kejadian di Luar Nalar, Mobil Xenia Melaju 100 Km/Jam di Akses Jalan yang Tak Dapat Dilalui dan Berakhir di Kawasan Hutan

Selasa, 17 November 2020 | 09:00
SURYA.co.id/Istimewa

Pihak Kepolisian bersama warga dan relawan saat mengevakuasi mobil Xenia yang terjebak di kawasan hutan dan tegal air terjun Canggu, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto. Kejadian misterius itu berlangsung pada Kamis (12/11/2020) atau malam Jumat.

Kejadian di Luar Nalar, Mobil Xenia Melaju 100 Km/Jam di Akses Jalan yang Tak Dapat Dilalui dan Berakhir di Kawasan Hutan

WIKEN.ID - Kejadian di luar nalar biasanya membuat orang berdecak kagum.

Antara percaya dan tidak mengenai persitiwa yang tak bisa dijelaskan logika.

Tak jarang persitiwa di luar nalar atau misterius bisa bikin gempar orang yang tak mengalaminya.

Seperti kejadian misterius yang dialami sopir alas Deli Serdang ini.

Baca Juga: Berusia 1000 Tahun, Suara-suara Misterius Sering Terdengar dari Dalam Sumur, Ternyata Berasal dari Ruangan Rahasia Ini

Ia tersesattersesat di hutan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur pas malam Jumat.

Sopir bernama Suryadi (31) itu merasa ada yang janggal, dengan laju kecepatan 80 km-100 km per jam, bis masuk ke hutan dengan jalan bebatuan.

Jalan tersebut juga tidak mungkin bisa dilalui oleh kendaraan roda dua, apalagi roda empat.

Ia pun mengaku merinding saat sadar mobilnya tiba-tiba tersesat jauh dari pemukiman warga.

Baca Juga: Padahal Sudah Gembar-gembor, Kini Beredar Isu Ayu Ting Ting Gagal Dinikahi Adit Jayusman, Gegara Sesosok Pria Misterius Ini?

Di saat menghentikan mobilnya, ia mendengar ada sosok yang mengetuk kaca mobilnya.

Namun, ia tidak mengetahui siapa yang mengetuk kaca mobilnya.

Saat itu juga, mobilnya tak bisa digerakkan karena berada di tegalan yang jauh dari pemukiman warga atau berjarak sekitar 1,5 kilometer dari jalan desa.

Karena merasa ketakutan.

Baca Juga: Misterius, 2 Tahun Tak Tinggal Di unit Apartemen Miliknya, Justru Wanita Ini Dikomplain Tetangganya karena Bersik Suara Tv, Lho AdaApa?

Suryadi pun menghubugi sebuah stasiun radio dan mengabarkan kondisinya tersesat.

Ia menyebut, ia tersesat di kawasan hutan dan tegalan yang ada di sekitar air terjun Canggu Pacet.

Akses jalan di sana penuh batu sehingga tidak memungkinkan dapat dilewati roda dua apalagi kendaraan roda empat.

Sopir asal Desa Nogorejo, Kecamatan Galang, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara ini mengaku mobil yang dikemudikan tersesat di tegalan di pinggir sungai dan area persawahan di Dusun Made, Pacet, pada Kamis malam (12/11/2020) kemarin.

Baca Juga: Heboh Suara Dentuman Misterius di Langit Jakarta, Hingga Jadi Trending Topic di Twitter, Begini Penjelasan Pihak BMKG

Dia menceritakan saat itu seorang diri mengendarai mobil pulang bekerja dari Malang hendak pulang ke tempat tinggalnya di Kelurahan Kertajaya, Kecamatan Gubeng, Kota Surabaya.

Selama di perjalanan dia tidak merasakan keanehan ketika masuk ke gerbang tol Malang menuju Surabaya sekitar pukul 19.00 WIB.

Kendaraannya melaju dalam kecepatan normal melintasi Jalan Tol Malang- Surabaya.

Dia menggunakan aplikasi Google Maps yang didengar melalui headset sebagai pemandu jalan.

Baca Juga: Sudah Kumal, Pakaian Dalam Bekas Ini Malah Terjual Ratusan Juta dan Jadi Rebutan, Terungkap karena Simbol Misterius dan Pemilik Bukan Orang Sembarangan

"Saya mau pulang ke Surabaya karena tidak paham jalan saya pakai Google Maps tapi nggak melihat handphone cuma dengar pakai headset," ungkapnya kepada wartawan, Jumat (13/11/2020).

Menurut dia, seharusnya jalur tol Malang terhubung sampai Surabaya.

Dalam kondisi sadar, tiba-tiba suara dari pemandu jalan aplikasi Google Maps itu menyuruhnya belok keluar ke pintu Tol Purwodadi, Pandaan.

"Ya saya ikuti, itu setelah jalan kaca mobil sebelah kiri ada yang mengetuk, nah di situ mulai saya merinding segala macam," terangnya.

Baca Juga: Diundang Pesta oleh Kim Jong Un, Legenda Basket Amerika Beberkan Pengalamannya, Karaoke Hingga Hadirnya Belasan Wanita Seksi

Kemudian, perjalanan selama satu jam perasaannya kondisi jalan bagus tidak ketemu orang sama sekali.

"Saya sadar saat mobil tidak bisa dan di gas tetap gak jalan, saya turun menyalakan senter lho ternyata ini hutan tidak ada rumah sama sekali.

Ya saya ikuti suara dari Google Maps," bebernya.

Masih kata Suryadi, tidak sadar kalau jalan yang dilewatinya itu terjal penuh bebatuan.

Baca Juga: Terusik dengan Suara 'Desahan Misterius' Selama Setahun dari Rumah Tetangga, Ketika Didobrak Hal Mengejutkan Terkuak

Padahal, perasaannya kondisi jalan bagus bahkan kecepatan mobil sekitar 80 kilometer sampai 100 kilometer.

"Sebelum aku turun dan gas ya seperti jalan bagus dan jalannya lurus kanan kiri kabut.

Saya dari malang pukul 18.30 Wib dan di lokasi sekitar 20.30 Wib di lokasi sedangkan di dalam mobil sekitar satu jam," terangnya.

Jaka, seorang relawan yang membantu proses evakuasi mobil, mengatakan setelah menghentikan kendaraannya Suryadi berdiam diri di dalam mobil dan berupaya menghubungi orang terdekat namun tidak direspons.

Baca Juga: Bungkusan Misterius Mirip Pocong Berisi Bangkai, Foto Wanita, dan Rajah Gegerkan Warga Kudus, Sosok 'Yulia Fera' Menjadi Sorotan Warganet, Korban Praktik Ilmu Hitam?

Dia akhirnya menghubungi sebuah stasiun radio di Surabaya untuk meminta pertolongan.

Pihak Kepolisian Polsek Pacet bersama warga setempat dan relawan menuju ke lokasi kejadian mobil yang terjebak sekitar pukul 21.00 Wib.

Mobil dievakuasi dengan didorong bersama puluhan warga dan bantuan mobil 4x4.

"Mobil dievakuasi sekitar pukul 23.15 WIB," ucap Jaka.

Baca Juga: Walau Kocak di Layar TV, Pesinden Ini Simpan Banyak Kisah Mistis dalam Hidupnya, Bisa Melihat Hantu Hingga Disambut Sosok Misterius Tiap Pulang Kerja

Jaka menambahka korban mengalami trauma dan beristirahat di Aspol Polsek Pacet.

Korban tidak merasakan kejanggalan saat melewati kondisi jalan ekstrem di mana banyak batu.

"Pengakuan pengemudi mobil melaju kecepatan 80 kilometer sampai 100 kilometer dan baik-baik saja cuma memang dia bilang ada kabut pada kanan kiri jalan yang jaraknya 1,5 kilometer dari jalan raya," tandasnya.(*)

Baca Juga: Dianggap Lebih Sehat untuk Tubuh , Ternyata Inilah Fakta Garam Himalaya

Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Misterius, Mobil Xenia Tiba-tiba di Hutan Pacet Saat Malam Jumat, Padahal Sopir Melaju 100 Km/Jam

Editor : Pipit

Sumber : SURYA.co.id

Baca Lainnya