Logonya Terpampang di Pesawat Garuda Indonesia, Ternyata Raffi Ahmad Raup Segini dari Pendapatan Rans Entertainment Sebulan, Bisa Beli Jet Pribadi?

Selasa, 01 September 2020 | 20:20

Pantas Sampai Bisa Ada Lambangnya di Pesawat Garuda, Abrar Bongkar Dapur Belakang Rans Entertainment yang Tak Banyak Orang Tahu

Logonya Terpampang di Pesawat Garuda Indonesia, Ternyata Raffi Ahmad Raup Segini dari Pendapatan Rans Entertainment Sebulan, Bisa Beli Jet Pribadi?

WIKEN.ID -Siapa tidak mengenal sosok Raffi Ahmad dan Nagita Slavina?

Lekat dengan gelar selebriti terkenal, Nagita Slavina dan Raffi Ahmad diketahui memiliki kekayaan yang fantastis.

Meski tak pernah ditampakan dengan gamblang, kekayaan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina justru semakin meroket.

Pasangan suami istri ini memang seakan dikaruniai kekayaan yang berlimpah.

Baca Juga: Geram Gegara Ayu Ting Ting yang Melulu Dianggap Duri dalam Rumah Tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Umi Kalsum Beri Sindiran Menohok: Makanya Jaga Suami Anda!

Beberapa waktu lalu, media sosial tengah heboh dengan penampakan logo RANS di salah satu pesawat milik Garuda Indonesia.

Meski menurut Dirut Garuda itu hanya kejutan untuk Raffi Ahmad dan Nagita Slavina yang berkunjung ke sana, namun hal itu sudah menunjukkan kesuksesan Rans sesungguhnya.

Lagipula sudah banyak juga pencapaian mereka yang tidak bisa dipandang sebelah mata.

Abrar, salah satu anggota Rans Entertainment pun sempat membongkar dapur belakang mereka yang tak banyak diketahui orang.

Sebenarnya, bagaimana ceritanya Rans bisa sampai sebesar ini?

Baca Juga: Tajir Bukan Kaleng-kaleng, Raffi Ahmad Pamer Logo RANS Entertainment Terpampang di Badan Pesawat Garuda Indonesia, Ayah Rafathar: Kayak Mimpi!

Rans Entertainment sendiri bukan lah pemain baru di YouTube.

Mereka sudah merintis kanal tersebut sejak 2015, di mana sejak awal Raffi dan Gigi menikah, mereka sudah membuat konten keseharian mereka.

Namun semakin lama, konten mereka pun semakin berkembang dan kemudian memiliki tim YouTube yang juga semakin bertambah.

Sampai akhirnya kini mereka memiliki kantor, studio, bahkan mengadakan acara live layaknya televisi.

Twitter/@IndonesiaGaruda

Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Rafathar foto di depan pesawat berlogo RANS

Baca Juga: Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Mendadak Iis Dahlia Bahas Ayu Ting Ting dan Raffi Ahmad Hingga Bikin Nagita Slavina Turun Panggung, Melly Goeslaw: Ini Karma Fi!

Abrar, salah satu kru Rans Entertainment, menceritakan sedikit mengenai cara kerja kru di sana.

Menurut Abrar, salah satu faktor nyamannya bekerja di Rans Entertainment adalah dukungan Raffi dan Gigi.

Dikatakannya, pasangan tersebut tidak memandang derajat sebagai bos atau pun anak buah.

Raffi dan Gigi selalu menganggap semua kru mereka sebagai teman untuk main dan berdiskusi.

Baca Juga: Nama Rafathar Jadi Trending di Twitter Gegara Sering Jadi Korban Prank Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Psikolog Ini Langsung Beberkan Mental Sang Anak!

"Gue cerita sedikit ya, sepanjang karir gue di dunia televisi, bonus terbesar adalah di sini. Artinya bonus tidak hanya dari segi materi, tetapi dari segi tenggang rasa, menghargai. Menghargai itu udah lebih dari sekedar materi," ujar Abrar.

Budaya bekerja di Rans Entertainment memang terlihat santai.

Meskipun demikian para kru tetap fokus untuk berdiskusi dan kerja dalam setiap konten yang dibuat.

Raffi dan Gigi pun memberikan fasilitas yang cukup lengkap untuk menemani kru saat bekerja.

AC, kulkas berisi es krim dan minuman segar pun ada di dalam ruang kerja.

Menurur Abrar, itulah rahasia Rans Entertaiment selalu bertumbuh dengan cepat dan baik.

Baca Juga: Berkali-kali Dikunjungi Mendiang Glenn Fredly Lewat Mimpi, Mutia Ayu Ceritakan Sosok Suaminya: Dia Datang Cium Tanganku, Itu Kayak Nyata Banget!

Lalu, bagaimana soal penghasilan kanal Rans sendiri? Apakah benar mencapai miliaran rupiah?

"Penghasilan Rans Entertainment dikabarkan nomor satu dibandingkan yang lainnnya. Ini perlu diklarifikasi," ujar Abrar.

"Kalau nomor satu gak tahu, kan gak tahu dapur orang lain juga," timpal Rizky.

Tak hanya itu, disebutkan bahwa penghasilan Rans Entertainment adalah Rp 8-13 M per bulan untuk adsense-nya.

Baca Juga: Banyak yang Nerawang Hubungan Lesty Kejora dan Rizky Billar, Kini Giliran Mbah Mijan yang Beri Peringatan Keduanya Tak Akan Naik Pelaminan, Kenapa?

Kolase Tangkap layar Youtube Rans Entertainment dan Instagram @raffinagita1717

Raffi Ahmad, Nagita Slavina, Rafathar foto di depan pesawat berlogo RANS

"Ini perlu dikarifikasi, benar atau gak penghasilan Rans Entertainment segitu?" tanya Abrar kepada Rizky sang manajer keuangan.

"Itu dari adsense Youtube kan? Gak, itu salah teman-teman. Sebenarnya gak sebanyak itu," jawab Rizky.

Diakui Rizky, penghasilan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ini tak mencapai nilai Rp 13 M.

Jika bisa merup uang sebanyak itu, maka disebutkan Rizky, Raffi Ahmad kini sudah bisa membli pesawat.

"Gak sampai segitu. Kalau sampai segitu, A Raffi udah beli pesawat kali," ujar Rizky.

"Berarti gak bener ya?" tanya Abrar.

Baca Juga: Pantas Saja Ivan Gunawan dan Didi Riyadi Mundur Teratur, Ternyata Ayu Ting Ting Punya Kebiasaan yang 'Menjijikkan' Ini, Sudah Banyak Korbannya!

"Sama sekali gak bener. Itu yang ngetag-ngetag kita, Rp 6 M, Rp 8 M lah, Rp 13 M lah. Kalau kayak gitu, A Raffi mungkin udah beli jet terbang kali atau bangun apa. Ini kan gak," imbuhnya lagi

"Gak segitunya, itu jauh banget," tegas Rizky lagi.

Meski begitu, Rizky enggan membocorkan tepatnya angka dan jumlah penghasilan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina dari Rans Entertainment

Kemudian, asisten lainnya Lemon, menyebutkan bahwa GPI dan nilai adsense untuk Youtuber Indonesia ini termasuk rendah.

Baca Juga: Geram Gegara Ayu Ting Ting yang Melulu Dianggap Duri dalam Rumah Tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Umi Kalsum Beri Sindiran Menohok: Makanya Jaga Suami Anda!

"GPI dan adsense untuk Indonesia itu salah satu yang terendah. Jadi gak segitunya. Itu mah cuma perkiraan," tambah Lemon

"Kalau dari adsense, CTN (penghasilan Indonesia itu salah satu yang terendah. Yang nomor pertama itu ada Australia salah satu yang tertinggi," tambahnya.

Maka dari itu, Abrar pun meminta agar para viewer dan subscriber Rans Entertainment atau PowerRansgers untuk tak men-skip iklan di video Youtube.

"Jadi tolong kalau ada iklan, jangan di skip-skip. Supaya kita dapat CTN dan penghasilan," tandas Abrar. (*)

Artikel ini telah tayang di GridFane.ID, dengan judul "Pantas Sampai Bisa Ada Lambangnya di Pesawat Garuda, Abrar Bongkar Dapur Belakang Rans Entertainment yang Tak Banyak Orang Tahu"

Editor : Amel

Sumber : GridFame.ID

Baca Lainnya