Perkosa 136 Pria, Hingga Dijuluki Predator Seks Terbesar dalam Sejarah Inggris, Kini Kisah Reynhar Sinaga Bakal Dibuatkan Film!

Minggu, 19 Juli 2020 | 13:30
Tangkap layar @Manchester Evening News

Reynhard Sinaga

WIKEN.ID -Masih ingatkan kamu dengan sosok Reynhard Sinaga?

Ya, dia adalah warga Indonesia yang dijuluki pelaku pemerkosaan paling kejam di Inggris.

Dia dipenjara di Inggris usai divonis bersalah memperkosa ratusan pria Inggris.

Kisahnya yang mengerikan sebagai pelaku pemerkosaan terbesar dalam sejarah Inggris bakal dijadikan film dokumenter.

Baca Juga: Jangan Dilakukan Lagi Yuk, 5 Kebiasaan yang Sering Dilakukan di Dapur Ini Ternyata Bisa Berbahaya Bagi Kesehatan, Salah Satunya Mencicipi Makanan!

Diketahui, Reynhar Sinaga sendiri dijatuhi hukuman seumur hidup pada Januari lalu.

Ia dinyatakan terbukti bersalah atas 159 kasus dan terjadi antara Januari 2015 sampai Juni 2017.

Di antara 159 kasus, terdapat 136 dakwaaan pemerkosaan pada pria.

Korbannya ada yang dilaporkan diperkosa hingga beberapa kali di Manchester.

Baca Juga: Bikin Heboh! Lama Tak Muncul di Televisi, Sarah Sechan Tiba-tiba Unggah Video Nangis-nangis Hingga Minta Tolong, Ada Apa Nih?

Reynhard Sinaga disebut bakal menemui calon korban yang sendirian di luar klub malam dan menawarkan tempat tinggal atau sekadar berpesta.

Dia kemudian membuat korban tertidur sebelum memperkosa mereka.

Parahnya ia sering merekam aksinya dan "membanggakannya" di depan teman-temannya.

Bukti rekaman CCTV perbuatan Reynhard Sinaga

Baca Juga: Istana Cinere Hampir Digasak Penipu, Ashanty Bongkar Sosok Pembelinya yang Ngaku-ngaku Sumbang Rp 200 M kepada PMI Jember: Ngomongnya Jago Banget!

Dilansir dari Tyla via Kompas.com, Jumat (17/7/2020), kisah pelaku pemerkosaan terbesar di Inggris itu akan diangkat BBC Two sebagai film dokumenter.

Adapun film itu akan berjudul Predator: The Conviction Of Reynhard Sinaga.

Film itu bakal membeberkan kejahatan dari pemerkosa berantai itu.

Baca Juga: Padahal Boroknya Sudah Dibongkar Habis-habisan, Baim Wong Mendadak Unggah Foto Nikita Mirzani dan Sebut Tak Dendam: Dia Tetap Teman Saya

Dalam keterangannya, BBC menyatakan banyak korban Reynhard yang kemudian maju dan bersuara setelah di dijatuhi hukuman seumur hidup.

"BBC Two akan mengangkat cerita investigasi polisi yang dilakukan teliti dan terbuka selama dua tahun, sebelum membawa pria itu ke pengadilan," jelas BBC.

Disutradari oleh Liza Williams, film tersebut bakal membahas mengenai psikologi pria yang akhirnya ditangkap setelah salah satu korbannya melawan.

Kemudian akan dibahas juga pengalaman pemerkosaan yang dialami pria dan merupakan salah satu dari kejahatan berat yang paling sedikit dilaporkan di Inggris. (*)

Baca Juga: Sah Jadi Suami Istri, Rizki D'Academy Pamer Malam Pertamanya dengan Nadya Mustika Rahayu, Peluk Mesra Sang Istri yang Terlihat Malu-malu, Intip Potretnya!

Editor : Amel

Sumber : Kompas.com