WIKEN.ID- Jalan hidup seseorang memang tidak ada yang tahu selain Tuhan.
Terutama masalah rezeki, jodoh dan kematian.
Seperti kisah seorang model seksi Baby Margaretha.
Jauh sebelum ia terjun ke dunia hiburan, ia merupakan seorang sales promotion girls atau SPG.
Namanya mentereng ketika ia menjadi model berkat bentuk tubuh dan wajah cantiknya.
Namun kini ia telah meninggalkan dunia hiburan usai menikah.
Pada 2018 lalu, ia resmi dinikahi oleh bule asal Australia yang umurnya jauh lebih tua dibanding dirinya.
Dilansir dari tribunnews, Baby juga sempat disindir karena menikahi pria tua kaya raya.
Ia pun sempat mengungkapkan bahwa ia tidak tertarik dengan kemewahan dan tidak hobi jalan-jalan ke luar negeri.
"Aku phobia naik pesawat. Kalau dia pas ke luar negeri, sering nanya mau dibawakan tas branded nggak. Saya nggak mau yang seperti itu," ungkap Baby dalam sebuah tayangan infotainment.
Baby mengaku trauma menjalin hubungan dengan pria sebaya.
Dia justru lebih nyaman dengan laki-laki berumur.
Sementara, Bradach mengungkapkan Baby bukan tipe wanita gila harta.
Jauh sebelum dia nikahi, kata Bradach, Baby sudah biasa hidup mandiri.
Tanpa kehadiran dirinya pun, bagi Bradach istrinya itu sudah mapan.
Sehingga, salah bila ada yang menuduh Baby menikah karena harta semata.
Baby dinikahi pria bule asal Christian Bradach, Minggu (1/4/2018).
Baby menikah tepat usianya 34 tahun, bersamaan dengan tanggal lahirnya 1 April.
Wanita cantik bertubuh proporsional ini tak ragu menjatuhkan masa depannya pada pria asing itu.
Pemain film horor ini, memulai karirnya sebagai sales promotion girl (SPG) lalu nasibnya berubah ketika ia terjun sebagai model majalah pria dewasa.
Kini, Baby Margaretha sudah menjadi istri seorang diplomat dan sudah dikaruniai seorang anak laki-laki yang lucu, Sidney Gerhard Bradach.
Suatu kehidupan yang jauh berbeda dari gaya hidup Baby sebelumnya di dunia entertainment.
Sebenarnya Baby dan Bradach yang menjabat Konsul Kehormatan Indonesia untuk Austria di Kärnten, sebuah negara bagian di Austria, telah menikah sejak tahun lalu.
Tepatnya pada Oktober 2017, namun pernikahan tersebut hanyalah pernikahan siri.
Ternyata, Baby dan Bradach harus mengurus pernikahan beda negara yang membutuhkan kelengkapan administrasi.
Bradach juga masuk Islam mengikuti agama istrinya.
Diketahui, hubungan pasangan beda negara ini memang sudah berjalan sejak Januari 2017.
Baca Juga: Markus Ragukan Anak Biologisnya dengan DJ Cantik Ini, Kuasa Hukum: Punya Anak dengan Laki-laki Lain?
Tak hanya berbeda negara, usia Baby Margaretha dengan sang suami ini juga terpaut cukup jauh.
Keduanya terpaut usia hingga 21 tahun.
Baby Margaretha kini berusia 35 tahun, sedangkan sang suami berusia 55 tahun.
Meski terpaut usia cukup jauh dan berbeda negara, tak menghalangi cinta mereka.
Dan kini keduanya telah resmi menjadi sepasang suami dan istri.
Pernikahan Baby Margaretha sendiri berlangsung sakral dan hanya dihadiri oleh anggota keluarga.(*)