Lakukan Adegan Dililit Ular Sungguhan dalam Film KKN di Desa Penari, Adinda Thomas Jenis Ular yang Membuatnya Ketakutan

Minggu, 26 Januari 2020 | 07:00
instagram.com/adindathomas

Adinda Thomas

WIKEN.ID -Pertengahan tahun lalu, sebuah utas atau thread tentang KKN di Desa Penari menarik minat para pengguna Twitter.

Utas yang dibuat oleh akun bernama @SimpleM81378523 menceritakan kisah mistis yang pernah dialami oleh seseorang yang dikenalnya.

Dikutip dari tribunnews.com, akun itu memulai utas pada 24 Juni 2019 dan berakhir hingga 5 Juli 2019.

Baca Juga: Pernah Jadi Sahabat Dekat, Kado Ini Jadi Saksi Keakraban Luna Maya dan Syahrini yang Kini Bagaikan Tak Saling Kenal

Hingga kini, utas Twitter itu telah disukai oleh lebih dari 78 ribu akun.

Dikutip dari kompas.com, kisah KKN di Desa Penari menceritakan kisah beberapa mahasiswa yang menjalani program kuliah kerja nyata.

Kelompok KKN itu terdiri dari enam orang yang bernama Ayu, Nur, Widya, Wahyu, Bima, dan Anton.

Baca Juga: Hampir Dijodohkan Bertahun-tahun Silam, Kisah Cinta Artis Cantik Ini Malah Kandas Gara-gara Orang Terdekatnya

Dari awal mula mereka tiba di desa itu, mereka mengalami berbagai kisah mistis selama menjalankan program yang sudah mereka buat.

Diketahui kisah ini terjadi pada tahun 2009 silam.

Dilansir dari tribunnews.com, melihat antusias pembaca utas ini, kisah mistis ini akhirnya diangkat ke layar lebar oleh beberapa rumah produksi seperti MD Pictures, Dee Company, serta Pichouse Films.

Baca Juga: Mengaku Anti Saat Bersama Luna Maya, Reino Barack Ternyata Malah Senang Melakukan Hal Ini Bersama Syahrini

Salah satu artis yang berperan dalam film ini yaitu Adinda Thomas.

Dalam film yang diberi judul yang sama dengan utas itu, Dinda, sapaan artis itu, berperan sebagai Widya.

Seperti yang sudah diketahui oleh para pembaca utas KKN di Desa Penari, ada adegan saat Widya terlilit ular.

Grid.ID | Corry Wenas Samosir

Para pemain film KKN di Desa Penari (ki-ka) Fajar Nugra, Calvin Jeremy, Tissa Biani, Adinda Thomas, Achmad Megantara dan Aghniny Haque berpose bersama sang produser Manoj Punjabi ketika dijumpai Grid.ID di MD Place, Setia Budi, Jakarta Selatan, Rabu (22/1/2020).

Baca Juga: Murka Usai Agama Hingga Sang Suami Dituding Pengangguran Cuma Numpang Hidup dengannya, Suami Rina Nose Ternyata Bukan Orang Sembarangan di Jakarta!

Saat konferensi pers film ini, Adinda secara langsung menceritakan saat adegan yang mengharuskannya dililit oleh seekor ular.

Adinda menuturkan ular yang dipakai untuk melilitnya adalah ular sanca.

Diketahui, ular sanca tidak memiliki bisa, namun ia dapat membunuh musuhnya melalui lilitan yang kencang.

Baca Juga: Mengaku Hampir Bunuh Diri Setelah Melahirkan Arsy Hermansyah, Ashanty: Kok Gini Banget Ya Gue!

“Ular yang dipakai adalah ular sanca," ucap Adinda.

"Namun ada adegan saya dililit sama ular," imbuhnya.

Baca Juga: Tak Merestui Hubungan Anaknya dengan Komedian Ini, Ibunda Indah Permatasari Sebut: Dia Tak Menghargai Saya!

Adinda mengungkapkan sejak awal ia sudah diberi arahan untuk tidak takut pada ular sanca.

Hal itu dikarenakan jika ia takut maka akan membuat badan menjadi dingin.

Jika badan dingin maka itu akan menjadi perangsang untuk ular membunuh lawannya.

Baca Juga: Beberkan Rahasia Rumah Tangganya yang Dikenal Harmonis, Pasangan Ini Ngaku Pernah Numpang Hidup: Masih Diladeni Mertua!

"Jadi di situ dikasih tau dari awal Adinda tidak boleh takut, karena rasa takut membuat badan Dinda menjadi dingin," jelas Adinda, dikutip dari konferensi pers tayangan IGTV @kknmovie.

Adinda menambahkan, ketika ular itu menyentuh badan yang takut dan terasa dingin, itu akan merangsang ular untuk membunuh.

Produser film ini, Manoj Punjabi menuturkan memang ingin adegan itu menggunakan ular asli tanpa menggunakan efek CGI.

Baca Juga: Jadi Favorit Ketika Makan Pecel Lele, Kol Goreng Ternayat Bahaya dan Bisa Sebabkan Penyakit Serius Ini!

"Saya ngotot sama sutradara dan teman-teman semua saya tidak mau CGI saya mau ular beneran," terang Manoj.

Pihak rumah produksi telah merilis official teaser dari film KKN di Desa Penari, pada Rabu (22/1/2020).

Rencananya, film ini akan mulai tayang di bioskop tanah air pada 19 Maret 2020 mendatang. (*)

Baca Juga: Arsy Hermansyah Sampai Nangis Kejer saat Lihat Millendaru, Ashanty Sampai Sebut: Millen, Kamu Tuh Jelek!

(Mega Khaerani)

Editor : Alfa