Senyum Tak Lepas, Pakar Mikro Ekspresi Ungkap Reino Barack Tak Bahagia, Syahrini Justru Berbangga Hati, Ini Alasannya

Kamis, 31 Oktober 2019 | 16:30
Instagram/ @princessyahrini

Syahrini dan Reino Barack

WIKEN.ID-Pernikahan antara penyanyi beken Syahrini dengan pengusaha Reino Barack masih saja mendulang respon dari berbagai pihak.

Seperti yang diketahui, mereka menikah di Jepang pada 27 Februari 2019 silam.

Pernikahan itu membuat bnayak orang terkejut.

Terutama karena Reino Barack yang merupakan mantan pacar dari sahabat Syahrini, Luna Maya.

Pacaran singkat dan langsung menikah, banyak yang berspekulasi bahwa pernikahan Syahrini dan Reino Barack terkesan buru-buru.

Bahkan setelah mereka menikah, banyak yang masih kepo mengenai perasaan keduanya.

Baca Juga: Australia Kebakaran Alami Kebakaran Hutan, Ratusan Koala Dikhawatirkan Terbakar Hidup-hidup

Termasuk juga pakar mikro ekspresi yang pernah membaca ekspresi keduanya saat konferensi pers pernikahan Syahreino.

Pakar mikro ekspresi yang mengungkapkan ekspresi keduanya itu adalah Dody Triasmara.

Diunggah dalam tayangan di channel YouTube ESGE ENTERTAINMENT pada Minggu (17/3/2019), pakar mikro ekspresi ini menelaah berbagai hal yang 'disembunyikan' pasangan Syahrini dan Reino Barack.

Jadi, apa yang dikatakan oleh Dody Triasmara terkait dengan ekspresi Syahrini dan Reino Barack ketika konferensi pers pernikahan mereka?

Cukup mengejutkan, Dody Triasmara mengatakan bahwa Reino Barack sama sekali tidak bahagia atas konferensi pers yang digelar di Hotel Grand Hyatt, Jakarta Pusat, tersebut.

Baca Juga: Jangan Sampai Lolos, Ketahui Lebih Dini 6 Gejala Kanker Kelenjar Getah Bening!

"Cukup jelas, Reino tidak begitu senang dengan konferensi pers ini, karena menganggap sebenarnya ini bukan sesuatu yang (pantas) untuk dipublikasikan, dibagikan.

Karena, kembali lagi, dia menganggap (pernikahan) ini sebagai sesuatu yang serius, sakral, khidmat, jadi menurut dia sudahlah ini untuk konsumsi internal saja," papar Dody Triasmara.

Dody Triasmara juga menyoroti senyum Reino Barack yang tak pernah lepas selama konferensi pers yang dilangsungkan pada 10 Maret 2019 kemarin.

"Dia seneng, di sisi lain dia juga berpikir keras karena dia bener-bener menganggap itu sebagai sesuatu yang privat, dia merasa ini bukan sesuatu yang pantas untuk dibagi," lanjut Dody Triasmara.

Baca Juga: Wanita Ini Hampir Kehilangan Kakinya Setelah Berada di Tepi Kolam Renang Alami Infeksi dan Membusuk

Lain halnya dengan Reino Barack, Dody Triasmara menyebut bahwa Syahrini begitu enjoy dalam menjalani konferensi pers tersebut.

Ia menduga, bawaan Syahrini sebagai artislah yang membuat Incess merasa hal ini sah-sah saja dilakukan.

Lalu, bagaimana dengan perasaan Syahrini kepada Reino Barack?

Dody Triasmara mengatakan bahwa ekspresi Syahrini menunjukkan kalau dirinya begitu bangga bisa menjadi istri Reino Barack.

Baca Juga: Ngaku Punya Berlian 30 Karat, Galih Ginanjar Berhasil Lamar Barbie Kumalasari Hanya dengan Modal 'Benda' Ini: Lebih Gede!

"Syahrini begitu bangga bersuamikan seorang Reino Barack," kata Dody Triasmara.

Tak cuma membaca ekspresi Reino Barack dan Syahrini, Dody Triasmara juga mengungkapkan bagaimana perbedaan karakter keduanya.

Menurut Dody Triasmara, Reino Barack adalah sosok yang sangat logis dan teratur.

Hal ini rupanya terlihat dari bagaimana cara Reino Barack berbicara dan gesturnya ketika mengungkapkan banyak hal.

"Yang satu (Reino Barack) lebih mengedepankan logika berpikir, tata urutan, juga cenderung tidak mudah menunjukkan (ekspresi) emosionalnya.

Baca Juga: Mengharukan, Ibunya Meninggal di Kamar Kos, Anaknya yang Masih Bayi Menangis di Sampingnya, Tangisannya Membuat Curiga Tetangga

Tapi dia akan kelihatan sangat jelas ketika dia senang, ketawanya begitu lebar," ungkap Dody Triasmara.

Sementara di satu sisi, Dody Triasmara mengungkapkan bahwa Syahrini yang memang berprofesi sebagai artis, bisa dengan mudah memanipulasi emosinya.

"Pasangannya (Syahrini) itu ketika ada sesuatu, dia mudah sekali mengungkapkannya, karena dia memang artis.

Dan juga bisa menyembunyikan itu dengan mudah," lanjut Dody Triasmara.(*)

Editor : Agnes

Baca Lainnya