Aceng Fikri Akui Wanita yang Ada di Hotel Adalah Istrinya, Ternyata Inilah Video dan Foto Bukti Pernikahannya yang Mewah

Sabtu, 24 Agustus 2019 | 10:45
(Tribun Jabar/Daniel Andreand Damanik)

Aceng Fikri saat diboyong oleh Satpol PP Kota Bandung dari hotel yang ada di Jl Lengkong Kota Bandung bersama istrinya, Kamis (22/8/2019) malam.

WIKEN.ID - Aceng Fikri, Mantan Bupati Garut sempat dibawa ke kantor Satpol PP Kota Bandung saat berlangsung razia razia ketertiban, keamanan, keindahan (K3), Kamis (23/8/2019).

Saat dirazia, Aceng Fikri kedapatan sedang bersama wanita di sebuah hotel di daerah Jalan Lengkong, Kota Bandung.

Meski demikian, Aceng Fikri memiliki bukti bahwa wanita yang sedang bersamanya adalah istrinya yang dinikahi beberapa waktu lalu.

Aceng Fikri menunjukkan buku nikah kepada Satpol PP.

Baca Juga: Terbongkar Pekerjaan Pemeran Video Mesum Garut Sebelum Terjerumus Bisnis Prostitusi

Meski demikian Aceng Fikri sempat dibawa ke kantor Satpol PP Kota Bandung Jalan Martanegara.

Kecurigaan Satpol PP terhadap Aceng Fikri karena alamat yang tertera di KTP keduanya berbeda.

Aceng Fikri masih beralamat di Bandung sedangkan wanita berinisial SER itu tinggal di Gunung Halu.

Aceng Fikri pun beralasan jika ia belum sempat mengurus perubahan data KTP karena masih sibuk.

"Ini satu-satunya istri saya. Saya hanya bersikap kooperatif, yang benar adalah benar. Makanya saya tidak takut dengan siapa pun karena saya tidak salah," kata Aceng Fikri yang dikutip dari Tribun Jabar.

Baca Juga: Bercerai Setelah 44 Tahun Pernikahan, Wanita Ini Terlihat Lebih Muda dan Siap Memulai Hidup Baru Setelah Makeover, Lihat Videonya!

Dalam proses tersebut baru diketahui jika wanita tersebut bernama Siti dan merupakan istri baru Aceng Fikri.

Siti diketahui sebagai warga Gunung Halu, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.

Aceng Fikri dan Siti mengaku baru menikah.

“Ngakunya baru menikah bulan Maret 2019 lalu. Beda usianya 16 tahun,” jelas Mujahid, Kasi Penyidikan dan Penyelidikan Satpol PP Kota Bandung.

Setelah berhasil membuktikan bahwa wanita tersebut sebagai istri sah dengan menunjukkan foto surat nikah dan prosesi ijab kabul dari ponselnya, Satpol PP Kota Bandung pun melepaskan Aceng Fikri.

Baca Juga: Viral Video Pengantin Kibarkan Bendera Merah Putih Sebelum Resepsi Pernikahan, Netizen: Pasti Dulunya Anggota Paskibra

IG : bagas_mc
IG : bagas_mc

Aceng Fikri menikah dengan Siti Elina Rahayu di Garut, Minggu (21/4/2019) lalu.

Jika melihat foto pernikahan di salah satu akun Instagram, Aceng Fikri melakukan pernikahan dengan wanita yang bernama Siti Erlina Rahayu pada tanggal 21 April 2019.

Aceng melangsungkan pesta pernikahan di kediamannya di Kampung Copong Kelurahan Sukamentri, Kecamatan Garut Kota, Garut, Jawa Barat.

Foto pernikahan Aceng Fikri diunggah di akun Instgaram bagas_mc.

Baca Juga: Ngeri, Video Saat Pengendara Skuter Tertabrak Truk Dari Belakang, Lihat Apa yang Terjadi Setelahnya

"Minggu, 21 April 2019. MC ke #53 di tahun 2019.MC Resepsi Siti Elina Rahayu, SE H. Aceng HM Fikri, S.Ag Copong - Garut."

"Untuk kedua mempelai saya ucapkan selamat menempuh hidup baru, semoga menjadi keluarga yang saqinah, mawaddah, warrohmah."

"Mendapatkan keturunan yang sholeh serta sholeha, diberikan rejeki yang berkah dan melimpah, serta selalu didalam lindungan serta kasih sayang Allah SWT. Aamiin...," tulis akun @bagas_mc.

Baca Juga: Bukan Perhiasan, Gilang Dirga Jadikan Benda 'Langka' Jadi Mahar Pernikahannya, di Video Ini: Dia yang Minta!

Dalam foto yang dibagikan itu juga turut dihadiri Charly van Houten menjadi bintang tamu bernyanyi dalam gelaran pernikahan Aceng dan Siti Elina Rahayu.

Tampak dalam foto, Aceng Fikri memakai jas berwarna hitam dan dasi merah lengkap dengan sekuntum bunga di dada kirinya.

Sementara itu Siti Elina Rahayu tampak cantik mengenakan gaun berwarna krem.

Siti Elina Rahayu tampil mengenakan hijab dengan sebuah mahkota berwarna senada di kepalanya. (*)

Baca Juga: Datang ke Pernikahan Mantan Terindah, Wanita Ini Malah Berjoget Heboh, Videonya Viral!

Editor : Alfa