Berbagi Peran Adil dalam Mengasuh Anak, Kini Ayah Pun Bisa Menyusui Bayinya dengan Perangkat Ini!

Senin, 22 April 2019 | 19:00
Dentsu

Berbagi Peran Adil dalam Mengasuh Anak, Kini Ayah Pun Bisa Menyusui Bayinya dengan Perangkat Ini!

WIKEN.ID - Kini banyak orang yang sudah menyadari bahwa mengasuh dan merawat anak merupakan tugas orang tua, baik ayah maupun ibu.

Tentu merupakan beban berat jika tugas pengasuhan anak hanya dilimpahkan pada pundak ibu.

Kini banyak ayah yang juga mengambil peran dalam pengasuhan anak, tentu ini membantu meringankan beban emosional dan fisik ibu.

Banyak orang tua yang berusaha berbagi peran adil dalam tugas mengasuh anak, tapi ada beberapa hal yang hanya bisa dilakukan oleh ibu, misalnya melahirkan dan menyusui.

Namun, itu bukan masalah besar karena tahun 2019 teknologi baru siap untuk menantang teori ini.

Perusahaan Jepang Dentsumenciptakanalat yang menjanjikan untuk mengubah masa depan menyusui bagi para ayah yang ingin berbagi semua tugas pengasuhan anak.

Baca Juga : Viral Video Aksi Heroik Suster yang Tetap Tenang Jaga Bayi Saat Gempa Berkekuatan 6,1 M

Tak hanya berbagi tugas pengasuhan anak, menyusui juga dianggap membentuk ikatan khusus dengan anak sejak usia dini.

"Father's Nursing Assistant" memulai debutnya di Austin, Texas di festival South by Southwest (SXSW) awal bulan ini dan memungkinkan para ayah untuk menyusui anaknya.

Perangkatini pada dasarnya adalah tangki susu yang bisa dipakai dalam bentuk payudara wanita.

Salah satu payudara mengandung susu atau susu formula dan yang lainnya seeperti sistem menyusui dengan puting silikon, memungkinkan kontak ayah-bayi yang mirip dengan yang dimiliki anak dengan ibunya.

"Father's Nursing Assistant" dipanaskan dan bergetar untuk mendorong tidur dan memiliki sensor yang melacak perilaku menyusui dan tidur anak.

Setelah itu mengirimkan data ke aplikasi di smartphone penggunanya.

Dentsu

Berbagi Peran Adil dalam Mengasuh Anak, Kini Ayah Pun Bisa Menyusui Bayinya dengan Perangkat Ini!

Baca Juga : Seperti Adu Jotos, Viral Video Janin Bayi Kembar di Dalam Perut

Dentsu adalah organisasi lintas fungsi yang misinya memanfaatkan berbagai metode, teknologi, dan pengalaman untuk mengubah perasaan dan perilaku orang yang hidup di era digital.

Dengan "Father's Nursing Assistant"yang dikembangkan dengan bantuan dokter anak dan pengasuh anak, perusahaan ingin mendorong para ayah untuk mengambil bagian aktif dalam pengasuhan anak yang penuh tekanan yang biasanya diperuntukkan bagi ibu dan meningkatkan jumlah waktu tidur bayi.

Dentsu

Berbagi Peran Adil dalam Mengasuh Anak, Kini Ayah Pun Bisa Menyusui Bayinya dengan Perangkat Ini!

“Jumlah waktu yang dihabiskan bayi di Jepang untuk tidur lebih pendek dibandingkan dengan seluruh dunia. Sebagian besar tekanan orangtua dan kesulitan seputar pengasuhan anak terkait dengan makan dan tidur, dan umumnya tingkat partisipasi ayah cenderung rendah. Menyusui juga efektif untuk membantu orang tua tidur, manfaat yang saat ini condong ke perempuan. Berfokus pada menyusui, kami bertujuan untuk mengurangi jumlah beban pada ibu dan meningkatkan jumlah waktu tidur bayi dengan memungkinkan ayah untuk menyusui, ” tulis Dentsu dalam siaran pers seperti dikutip BoredPanda.

Dentsu

Berbagi Peran Adil dalam Mengasuh Anak, Kini Ayah Pun Bisa Menyusui Bayinya dengan Perangkat Ini!

Baca Juga : Bikin Deg-Degan, Dokter Ini Menggendong Bayi Merah dengan Satu Tangan

"Father's Nursing Assistant" masih dalam tahap konsep, tetapi inovasi telah memicu diskusi panas tentang apakah itu bodoh atau benar-benar jenius.

Tonton video tentang"Father's Nursing Assistant" di bawah ini:

Tag

Editor : Rebi