Sempat ke Pontianak dan Buat Vlog Khusus, Ria Ricis Buka Suara Terkait Kasus Audrey, Ricis: Saya Salah Ga Cari Tahu Kebenaran Dulu

Minggu, 14 April 2019 | 10:30
instagram.com/riaricis1795

Ria Ricis

WIKEN.ID-Kasus pengeroyokan salah seorang siswa SMP di Pontianak, Audrey, memang menjadi sorotan masyarakat Indonesia.

Banyak orang yang mengaku geram terhadap kasus yang menimpa Audrey ini.

Bahkan tagar #JusticeForAudrey ramai menjadi trending di sosial media.

Dan petisi untuk menindaklanjuti kasus ini sudah ditandatangani jutaan orang.

Tidak hanya warganet yang menyatakan keprihatinan mereka terhadap kasus ini, tetapi juga sejumlah publik figure yang menyatakan dukungan mereka terhadp Audrey.

Baca Juga : Video Ramalan Zodiak Cinta Minggu 14 April 2019, Virgo Berada dalam Suasana Hati yang Sangat Ambisius

Beberapa publik figure sempat menyatakan dukungan melalui media sosial.

Seperti Awkarin, Rahcel Vennya, Reza Arap Oktovian, dan sejumlah selebgram lainnya.

Bahkan sampai Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo, juga menyampaikan pendapatnya mengenai kasus ini.

Seolah belum cukup, beberapa publik figure juga sempat menjenguk Audrey secara langsung ke Pontianak.

Seperti yang dilakukan oleh Atta Halilintar, Ria Ricis dan Ifan Seventeen.

Baca Juga : Viral Video Pengakuan Pelaku Pembunuhan Budi Hartanto, Guru Honorer yang Ditemukan di Koper Tanpa Kepala

Namun beberapa hari berselang, publik juga dikejutkan oleh tagar tandingan yaitu #AudreyJugaBersalah.

Di media sosial, banyak yang menyatakan kejanggalan terhadap kasus ini.

Terlebih lagi beredar screenshot status facebook Audrey yang dinilai tidak pantas untuk dikatakan anak seusianya.

Publik akhirnya menilai bahwa kejadian ini juga tidak luput dari tingkah laku Audrey sendiri.

Bahkan warganet juga menilai bahwa mereka ditipu oleh anak SMP tersebut.

Ria Ricis yang sempat datang langsung ke Pontianak pun juga akhirnya menyuarakan pendapatkan terkait drama kasus Audrey.

Ria Ricis yang sebelumnya sempat menyuarakan dukungannya dengan datang langsung ke Pontianak, berfoto dan menulis caption dukungannya akhirnya buka suara.

Baca Juga : Kisah Wanita Muda Penyapu Jalanan Jakarta, Tak Malu karena Gajinya Tak Malu-maluin

Melalui instastory akun instagramnya, @riaricis1795, ia menuliskan pendapatnya.

Sebelumnya, ia memposting dengan fitur poling apakah ia sedang kena prank atau tidak.

Baca Juga : Jadi Pilot dengan Subscribers Terbanyak di Dunia, Captain Vincent Raditya Beli Pesawat Murni dari Hasil Youtube, Begini Penampakannya!

instagram riaricis1795

Instastory Ria Ricis

Ia juga mengatakan bahwa ia salah karena tidak mencari info atau kebenaran terlebih dahulu.

Alih-alih mencari info, Ricis justru percaya terhadap tagar #JusticeForAudrey yang sedang menjadi trending di media sosial.

Baca Juga : Indonesia Rawan Bencana, Inilah Penjelasan Terjadinya Gempa Bumi

instagram riaricis1795

Insta story ria ricis

Selain itu, Ricis juga mengatakan bahwa keberangkatannya ke Pontianak karena murni ingin menjenguk korban bully.

Itu karena Ricis berpendapat bahwa korban bully memang perlu dberikan dukungan.

Tidak lupa, dalam instastory tersebut ia juga mengingatkan bahwa jangan lupa untuk menggunakan hak suara dalam pemilu Rabu mendatang.

Sebelumnya, Ria Ricis memang sempat menunggah video di akun Youtubenya.

Video yang berisi saat-saat keberangkatan dan ketika ia di Pontianak memang ditujukan khusus untuk Audrey.

Inilah videonya.

Baca Juga : Pengunjung Panik Disneyland Paris Karena Suara Ledakan, Ternyata Ini Penyebabnya!

Tag

Editor : Agnes

Sumber Instagram