Follow Us

Perut Kucingmu Sering Bunyi? Waspada Bisa Jadi Tanda Masalah Kesehatan Ini

Agnes - Selasa, 18 Juli 2023 | 10:59
kucing imut
Freepik

kucing imut

WIKEN.ID - Terkadang kucing mengeluarkan suara keroncongan dari perutnya.

Suara ini dinamakan borborygmus dan bukan berarti si kucing tengah lapar.

Dikutip dari situs Hill’s Pet, istilah tersebut mengacu pada suara yang dikeluarkan perut kucing saat gas dalam tubuh kucing memaksa ke luar melalui perut dan usus.

Menurut dokter hewan Patty Khuly dari Sunset Animal Clinic dalam artikel yang ditulisnya di Hill’s Pet, umumnya perut kucing yang berbunyi ini tidak berbahaya.

Pasalnya, gas selalu ada dalam saluran pencernaan, baik karena tertelan pada waktu makan (bersama dengan makanan) atau terbentuk oleh bakteri yang membantu mencerna nutrisi yang diberikan oleh makanan.

Artinya, gas merupakan hal normal dalam proses pencernaan.

Namun nyatanya, bunyi perut ini juga bisa menjadi pertanda adanya masalah kesehatan.

Untungnya, ada perbedaan yang mencolok antara bunyi perut normal dan tidak normal.

“Jika kucing Anda tidak memperlihatkan tanda-tanda kesakitan atau tidak nyaman, maka suara perut keroncongan itu hanyalah kondisi normal setelah makan, bukan tanda penyakit,” tulis Khuly.

Ia juga menambahkan bahwa sebaiknya kita tetap memeriksakan kucing ke dokter hewan jika khawatir.

Khususnya jika kucing menunjukkan tanda-tanda kesakitan atau rasa tidak nyaman.

Editor : Agnes

Latest