"Kiano, Kiano udah digendong mama Luna," ujar Raffi Ahmad sambil menyanyi.
Lantas, suami Nagita Slavina ini memiliki ide untuk ngeprank Kiano Tiger Wong setelah cukup dewasa.
Yakni dengan menyebut bahwa Luna Maya adalah ibunda Kiano Tiger Wong, bukan Paula Verhoeven.
"Berarti kita nanti ngeprank aja kalau Kiano udah besar, bilangnya bukan ananknya Paula tapi anaknya tante Luna," papar Raffi Ahmad.
Mendengar ide gila tersbut, Luna Maya melongo.
"Oh wow," timpal Luna Maya.
"Gimana? Kiano anaknya tante Luna aja?" tanya Raffi Ahmad kepada Kiano Tiger Wong.
Sang ayah, Baim Wong pun mendengar ucapan Raffi Ahmad terkait sang anak, Kiano Tiger Wong.
Bukannya marah, Baim Wong ikut bertanya pada Kiano Tiger Wong.
"Mau Kiano?" tanya Baim Wong kepada sang anak.