Rizky Billar Kesal Disebut Numpang Hidup, Terungkap Penghasilan Fantastis Lesti Kejora hingga Dilirik Manajemen Musik Katy Perry

Senin, 03 Oktober 2022 | 13:37
Instagram @bossbabe_leslar

Lesti Kejora dan Rizky Billar

WIKEN.ID-Kisruh rumah tangga dan dugaan KDRT Rizky Billar pada Lesti Kejora kini tengah ramai dibicarakan.

Bahkan kini masa lalu Rizky Billar terkuak, salah satunya adalah Billar dituding sudah memiliki anak sebelum menikah dengan Lesti Kejora.

Tak hanya itu, ia disebut sebagai 'gigolo' alias laki-laki bayaran yang dipelihara seorang wanita sebagai kekasih di masa lalu.

Namun berbagai tudingan tersebut tentu saja belum diketahui kebenarannya.

Melansir Kompas TV sebelum melakukan KDRT, Rizky Billar sempat curhat kepada Fadi Iskandar.

Saat itu ia menyayangkan netizen yang membandingkannya dengan Lesti Kejora, terutama soal karir.

“Yang gue kesel gini, gue nggak masalah ketika secara karier gue direndahkan. Tapi ketika secara gue sebagai suami direndahkan, gue nggak terima,” ungkap Billar.

“Karena bukan begitu kenyataannya. Anda kan hanya penonton, jangan menghakimi," tutup Rizky Billar.

Sebelum menikah dengan Rizky Billar, Lesti Kejora memang dikenal sebagai pedangdut muda yang sukses.

Menurut keterangannya, menyanyi adalah kesehariannya sehingga Lesti mulai bernyanyi dangdut dari panggung ke panggung sejak kelas 2 SD (usia 8 tahun).

Pada usia 14 tahun, waktu masih duduk di bangku kelas 2 SMP di Cianjur, Lesti mengikuti audisi D'Academy.

Baca Juga: Tak Pernah Diketahui Sebelumnya, Kini Terungkap Alasan Pinkan Mambo Hengkang dari Grupnya Bersama Maia Estianty

Melalui ajang tersebut kehidupannya berubah drastis hingga ia pernah dilirik oleh manajemen Katy Perry.

Hal tersebut ia ungkapkan melalui kanal YouTube deHakims pada 2018 lalu.

"Jadi ceritanya tuh gini, Dede itu kan Alhamdulillah baru berapa bulan dikontrak eksklusif sama salah satu aplikasi musik gitu," ungkap Lesti.

"Sebutin aja dek," ujar Irfan.

"Jadi brand ambassador Yonder Music," ujar Lesti.

Bahkan Lesti Kejora sampai diberi mikrofon seharga Rp 100 juta lebih oleh saat ulang tahunnya yang ke 17 oleh pemilik manajemen Yonder Musik yang diketahui orang Amerika.

Harga endorsementnya pun kini semakin naik di mana klien bisa merogoh kocek hingga Rp 50 juta demi dipromosikan Lesti Kejora.

Hal ini terungkap melalui kanal YouTube Randy Iswara pada Juni 2020 lalu saat Rifky Fitria yakni manajer Lesti kejora berbincang santai dengan Randy Iswara seorang pemasar profesional.

"Nah kalo untuk endorse Instagram itu harganya pasti beda lagi, jadi kita ada harga namanya off air dan harga on air, sama dia buat jadi influencer atau nggak endorse," ujar Rifky.

"Jadi kalo untuk harga endorse itu langsung nyebut nominal aja gak papa ya, misalnya postingan di Insta Story itu Lesti harganya Rp 25 Juta."

"Terus untuk Feed-nya itu pun harganya Rp 40 juta dan feed berupa video adalah Rp 50 juta," akui manajer Lesti Kejora.(*)

Baca Juga: Dengar Lesti Kejora Jadi Korban KDRT Rizky Billar, Rizki DA Akui Kaget: Kok Bisa Sih

Tag

Editor : Agnes