WIKEN.ID -Selain memiliki paras yang cantik, kehidupan nagita Nagita Slavina tak jarang tersorot.
Maka tak heran jika kehidupan Nagita Slavina pun sukses membantu sang suami membesarkan nama perusahannya, hingga membuat bisnisnya beranak pinak.
Selain itu, Nagita Slavina juga selalu terlihat profesional, meskipun saat bekerja bersama Raffi Ahmad.
Bahkan publik dibuat kagum dengan sikap Nagita Slavina dalam keseharianya, meski tajir dan miliki harta hingga Rp 32 miliar.
Raffi Ahmad dan Nagita Slavina juga bantah tudingan mempertahankan pernikahan demi bisnis semata.
Seperti diketahui, tak sedikit lahan bisnis yang digeluti oleh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina mulai dari kuliner, pakaian hingga RANS Entertainment.
Lagipula menurut Raffi Ahmad, Nagita Slavina tetap bisa bertahan hidup meski tanpa bisnis mereka.
Dibalik suksenya gurita bisnis Nagita Slavina dan Raffi Ahmad, rupanya ada sosok yang berpengaruh besar.
Mengutip Parapuan,sosok Tashya Araysha yang merupakan salah satu direktur perempuan RANS Bisnis Indonesia.
Dalam perusahaan yang didirikan oleh Raffi Ahmad dan Nagita Slavina ini, Tashya menduduki jabatan sebagai direktur bisnis.
Ia kemudian menjelaskan perbedaan RANS Bisnis Indonesia dengan RANS Entertainment.
"RANS Bisnis Indonesia adalah sister company-nya RANS Entertainment. Jadi yang aku pegang itu bisnis-bisnisnya. Nah, RANS Entertainment ini media. Jadi Mbak Gigi dan A' Rafi punya bisnis-bisnis lain di luar itu," jelas perempuan berjilbab tersebut saat diwawancarai oleh PARAPUAN pada Kamis (28/7/2022).
Lalu seperti apa sosok Tashya Araysha yang merupakan perempuan di balik berkembangnya bisnis milik orang tua Rafathar dan Rayyanza ini?
Tashya Araysha atau yang dikenal dengan Tashya sudah sejak lama menekuni dunia advertising dan bisnis.
Ia menceritakan awal mula dirinya bertemu dengan Nagita Slavina yang berawal dari persaahabatannya dengan Caca Tengker.
Baca Juga: Gurita Bisnis Yuni Shara Tercium Juga, 12 Tahun Dari Tambang Batubara Hingga Konstruksi Jalan
"Sebenarnya aku kenal Mbak Gigi, dari Caca Tengker. Nah, Caca Tengker ini sahabatku dan sekaligus managernya dia. Jadi dari dulu aku sudah kerja bareng lah sama Mbak Gigi, Caca sejak tahun 2014. Pas itu aku lagi kuliah di London," cerita perempuan lulusan Northumbria University, London ini.
Karena memiliki visi dan misi yang sama, Tashya dan adik kandung Nagita Slavina ini pernah membangun bisnis bersama.
"Pas itu ketemu sama Caca terus Caca ngajakin aku collab bareng bikin salah satu fnb bisnis, namanya Salt Box. Itu tempatnya ada di Jakarta Selatan, di daerah Antasari," ujar Tashya yang ternyata pernah menempuh pendidikan D3 di Universitas Indonesia.
Tashya mengaku jika bergelut di dunia advertising, marketing, dan bisnis adalah passionnya.
Sejak dahulu ia memang menyukai pekerjaannya di bidang itu.
"Memang, aku tuh dari dulu hobinya kerja. Jadi dari aku kuliah semester dua, aku udah mulai internship. Jadi dari tahun 2009 itu aku udah kerja di agency as an intern. Sampai akhirnya aku lulus S1, lanjut sekolah lagi. Nah, setelah kerja di agensi setelah 10 tahun, akhirnya aku keluar," cerita ibu dua anak ini.
Kini ia mendapat amanah untuk mengurus bisnis-bisnis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina di antaranya, Bruule, Nagitaslavina.co, Mylk by Rafathar, dan Nagita Slavina Cosmetics.
Tak heran jika Tashya Araysha dipercaya untuk memegang bisnis-bisnis tersebut, karena ia memang memiliki pengalaman di bidang kecantikan.
Baca Juga: Saham 10 Miliar di Perusahaan Batu Bara, Nikita Mirzani Taeget Miliki Tower 17 Lantai di Tahun 2026
"Dulu pas aku bekerja di agency advertising. Jadi aku lumayan kenal dengan brand-brand yang aku pegang dulu. Ada Loreal, Unilever, Ponds, Tresemme, Dove, dan segala macam. Jadi memang dunia beauty itu sudah deket banget sama aku," jelas Tashya.
Tashya juga menjelaskan mengapa akhirnya ia yang dipilih untuk mengurus Bruule.
"Dari agency, ditambah lagi waktu itu aku sudah punya background fnb. Waktu itu aku sambil kerja, sambil kuliah juga sama Caca," tambahnya.
Setelah menyelesaikan kuliah dan terjun ke dunia kerja, Tashya tetap memiliki sambilan karena memang ia suka bekerja.
"Sampai pas aku kerja itu suka freelance-freelance marketing, sosial media, dan di agensi itu, aku udah kerja di dunia digital. Jadi pertama kali aku masuk di dunia digital itu di tahun 2012. Aku udah mulai ngerjain iklan-iklan di YouTube. Aku bikin iklan-iklan di Line, Google, dan segala macam. Sampai akhirnya lumayan pahamlah kayak gimana berkomunikasi di digital," cerita Tashya.
Menariknya, Tashya berkuliah di luar negeri lewat program beasiswa.
Ia menceritakan bagaimana dirinya mendapat beasiswa hingga bisa mengaktualisasikan diri di karier yang ditekuni saat ini.
"Jadi waktu itu setelah lulus kuliah di UI, aku tuh pengen banget kuliah di Inggris. Tapi nggak boleh kuliah yang jauh dari rumah sama orang tua. Apalagi aku kan anak perempuan. Akhirnya aku coba apply ke universitas yang aku pengen. Waktu itu aku apply satu di London, satu lagi di Birmingham, satu lagi di Northumbria. Aku apply ke tiga-tiganya. Yang di London itu, aku nggak dapet. Nah, yang di Birmingham dan Northumbria aku dapat. Akhirnya aku ngomong ke papa kalau aku dapat beasiswa kuliah di sini, masa' aku nggak boleh pergi juga," cerita Tashya sambil tertawa.
Sebagai seorang ibu dan perempuan berkarier, Tashya tak mengelak adanya beban ganda karena rutinitasnya.
"Selama ini dalam karier nggak ada hambatan, cuma masalahnya di waktu. Waktu bekerja lebih banyak," ujar Tashya.
Untungnya, Tashya memiliki pasangan yang mendukungnya berkarier dan bisa diajak bekerja sama dalam mengurus rumah tangga.
"Untungnya suami aku suportif banget. Dia mendukung banget apa yang aku lakukan saat ini. Sebelum menikah pun kita juga sudah sepakat dan membicarakan hal ini," terangnya.
Kini Tashya Araysha disibukkan mengurus dan mengembangkan beberapa produk dan usaha milik putri Rieta Amalia tersebut.
Demikian tadi sosok Tashya Araysha, direktur perempuan yang membantu bisnis Raffi Ahmad dan Nagita Slavina berkembang hingga sebesar sekarang.
Nah, yuk terus semangat dalam mengejar mimpi seperti Tashya Araysha! (*)
Baca Juga: Modal Bercinta dengan Pasangan, 6 Penyakit Langsung Hilang Dalam Seketika