4 Manfaat Lari Pagi Berpengaruh untuk Tubuh, Mampu Kurangi Stres hingga Kualitas Tidur

Sabtu, 20 Agustus 2022 | 12:31
unsplash.com

Manfaat Lari Pagi

WIKEN.ID- Menjaga tubuh tetap fit selama pandemi bisa dilakukan dengan berolahraga rutin.

Berolahraga di sekitar rumah pun bisa dilakukan loh.

Salah satunya dengan olahraga lari.

Manfaat lari pagi sangat berpengaruh untuk kesehatan tubuh.

Olahraga yang murah dan mudah dilakukan ini, bisa dilakukan di pagi atau sore hari.

Manfaat ari pagi, jadi kegiatan awal untuk menyegarkan diri sebelum memulai aktivitas.

Mengutip Tribun Kesehatan, berlari juga menjadi cara terbaik untuk mengatasi insomnia, kecemasan, depresi, bahkan memperbaiki kualitas tidur.

Dilansir laman verywellfit berikut empat manfaat lari pagi bagi tubuh kita:

Baca Juga: Putuskan Bercerai, Sule dan Nathalie Holscher Ternyata Pernah Buat Perjanjian Pra Nikah, Ini Isinya

1. Mengurangi stres

Berlari dapat meningkatkan kemampuan tubuh untuk mengatasi depresi sekaligus mengalihkan perhatian dari masalah yang sedang kamu hadapi.

Hal ini merupakan solusi alami untuk menetralisir hormon penyebab stres yang diproduksi ketika berhadapan dengan situasi penuh tekanan.

Gerakan berlari yang berirama dan berulang dapat membuat rileks dan menyenangkan.

Fokus pada pernapasan dan suara gerakan kaki seperti saat meditasi, membuat kita melupakan segala hal yang mengganggu pikiran.

Berlari membuat tubuh menjadi seimbang setelah seharian bekerja.

2. Meningkatkan rasa percaya diri

Berlari dapat menjadi dorongan kepercayaan diri yang besar.

Baca Juga: Jadi Korban Pelecehan Seksual dari Kru Film Susan Sameh Sampai Harus Berkonsultasi ke Psikolog: Kalau Aku Diam, Pasti Trauma

Ketika kita berhasil menurunkan berat badan, maka stamina tubuh jadi pulih, citra diri dan kepercayaan diri akan meningkat.

Berlari membuat kita mampu mengendalikan diri, sehingga mampu untuk mencapai tujuan.

Hal ini mengarah pada perasaan diri menjadi kuat, dapat membantu kita lebih baik dalam menghadapi tekanan hidup.

Berlari mampu menjadikan kita pribadi yang disiplin, memiliki tekad, pandai mengontrol diri, dan lebih percaya diri dalam menghadapi tantangan baru.

Keyakinan dan energi percaya diri dapat membantu kita untuk termotivasi mengejar tujuan dan kesuksesan dalam hidup.

3. Meningkatkan interaksi sosial

Berlari menjadi kegiatan untuk berinteraksi dengan teman baru, memperkuat ikatan dengan teman lama, bahkan komunikasi dengan keluarga yang diajak berlari.

Mereka akan merasa nyaman ketika mengetahui orang lain juga menghadapi tekanan hidup yang sama, kegiatan berlari bisa jadi jalan keluar.

Rasa kebersamaan yang dirasakan pelari saat berinteraksi dengan pelain lain dapat membantu mengatasi kecemasan yang mungkin mereka mengalami kondisi sosial yang sama.

Mereka akan mendapatkan dorongan motivasi yang besar, karena berinteraksi sosial dari kegiatan berlari menjadi alasan utama mengapa orang tetap berlari.

Baca Juga: Bongkar Urusan Ranjang, Denny Sumargo Akui Sempat Enggan Sentuh Sang Istri, Deddy Corbuzier: Kenapa Lu Nikahin?

4. Memperbaiki kualitas tidur

Seseorang yang berurusan dengan stres, depresi, dan kecemasan sering mengalami insomnia yang semakin membuat mereka menderita.

Berlari secara teratur mampu meningkatkan kualitas tidur dan membuat pola tidur menjadi lebih teratur.

Stres dapat mereda saat kita berlari, hal ini yang membuat kita jadi mudah tertidur.

Kita akan merasa lebih lelah saat malam hari, hal ini mampu mengurangi risiko insomnia.

Manfaat lain, kualitas tidur yang baik dapat meningkatkan kemampuan berlari, karena tubuh memiliki kesempatan yang lebih baik untuk memulihkan diri.

Untuk kalian yang akan menikmati akhir pekan, olahraga gratis ini dapat Anda lakukan besok.

Mengajak teman, sahabat, keluarga, atau pasangan bisa menjadi alternatif untuk menikmati akhir pekan Anda kali ini. (*)

Baca Juga: Bertahun-tahun Tergabung dalam Band yang Sama, Ariel NOAH Bongkar Alasan Rahasiakan Banyak Hal pada Lukman dan David

Tag

Editor : Amel