Padahal Rencana Tinggal Bareng Serumah, Jefri Nichol Nekat Putuskan Mantan Pacarnya Karena Hal Ini

Selasa, 02 Agustus 2022 | 17:31

Padahal Rencana Tinggal Bareng Serumah, Jefri Nichol Nekat Putuskan Mantan Pacarnya Karena Hal Ini

WIKEN.ID -Aktor muda Jefri Nichol mengaku sedang sendiri dan tidak punya kekasih.

Benarkah Jefri Nichol yang berwajah tampan itu jomlo?

Jefri Nichol diketahui baru saja mengumumkan perempuan cantik bernama Taj Belleza sebagai kekasihnya.

Nyatanya, usia hubungan asmara Jefri Nichol dan Taj Belleza

Jefri Nichol mengakui kisah cintanya dengan Taj Belleza itu telah berakhir dan kandas.

Mengutip Grid.ID,Aktor Jefri Nichol kisah cinta masa lalunya yang sempat dilanda rasa posesif.

Ya, Jefri Nichol mengaku sangat posesif dengan mantan kekasihnya 3 tahun lalu tepatnya ketika usia Jefri 20 tahun.

Baca Juga: Berbulan-bulan Tinggalkan Indonesia, Syahrini dan Reino Barack Kembali Bikin Netizen Gaduh, Perkara Pose Foto?

Jefri Nichol bahkan sudah berencana untuk membangun rumah bersama dengan sang kekasih untuk kehidupan pasca menikah.

Namun Jefri terpaksa mengakhiri hubungannya dengan sang mantan karena ada satu kesalahan yang menurutnya sangatlah fatal.

"Ada, ada 2 mantan (yang toxic), waktu itu gue posesif banget bang, kayak ngecekin HP gitu, sebucin itu, waktu itu 20 (tahun) malah."

"Gue saking posesifnya sama dia, gue sudah rencanain beli rumah buat tinggal bareng, terus nikah, ya hormon-hormon remaja lah."

"Karena gue udah serius makanya gue posesif, gak mau kehilangan dia itu bagian dari insecurity gue juga sih," tutur Jefri Nichol, dikutip dari YouTube Curhat Bang Denny Sumargo, Rabu (18/5/2022).

Ternyata mantan kekasih Jefri 3 tahun lalu itu sempat berbohong atas suatu hal yang menurut Jefri tak bisa ditolerir.

Baca Juga: Sosok Pengirim Santet ke Rumah Angel Karamoy Akhirnya Terbongkar, ‘Temen-temen Perempuan Kamu Kan?’

Meski hatinya hancur karena cintanya dibalas dengan khianat, Jefri tak mau berlama-lama tenggelam dalam keterpurukan.

Pria 23 tahun itu langsung bangkit agar pekerjaannya tak ikut terganggu buntut kejadian menyedihkan ini.

"Ada satu masalah besar yang dia bohong, oh gak bisa nih kalau dia bohong soal ini berarti masih banyak yang dia umpetin, jadi harus gue udahin."

"Gue bucin, tapi tetap gue harus ngejaga mental gue, karena kan ada kerjaan yang harus gue jaga."

"Kalau ada masalah personal gak bisa diumpetin di kamera bang, keliatan," sambungnya.

Ditanya soal dirinya yang dianggap doyan gonta-ganti pasangan, Jefri Nichol tak menepisnya.

Ia setuju dengan pernyataan tersebut karena pada kenyataannya Jefri memang sedang dalam proses mencari pasangan terbaik.

"Untuk gonta-ganti pasangan, ya sebenarnya setuju aja sih (dibilang suka gonta-ganti pasangan), kan ada 6 mantan gue bang."

Baca Juga: Kini Mantap Hijrah, Artis Cantik Ini Blak-blakan Ngaku Pernah Dapat Pukulan Keras Hingga Sebabkan Stroke

"Lebih ke mencari yang tepat, tapi di tengah jalan ternyata ada hal yang tidak sesuai."

"Ada yang gak pas makanya kita harus putus," papar pemeran film Jakarta vs Everybody itu.

Di sisi lain, Jefri menyebut bahwa hubungannya dengan deretan mantan yang lain tetap baik-baik saja.

Mereka masih sering berkomunikasi dan berteman layaknya tak ada masalah apapun.

"Tapi kita tetap temenan, berhubungan baik dan gak bermusuhan," ujarnya.(*)

Tag

Editor : Amel