Kini Fokus Urus Ameena, Aurel Hermansyah Malah Terang-terangan Ngaku Iri pada Atta Hallintar: Sakit Hati Deh Aku

Selasa, 26 April 2022 | 16:08
Kolase: IG @aurelie.hermansyah

Aurel Hermansyah, Baby Ameena, Atta Halilintar

WIKEN.ID- Semenjak putrinya, Ameena Hanna Nur Atta lahir, Aurel Hermansyah disibukkan dengan kegiatannya mengurus sang buah hati.

Ternyata istri Atta Halilintar ini mendadak curhat bahwa ia iri, ada apa?

Dilansir dari Kompas.com, istri YouTuber Atta Halilintar itu mengungkapkan perubahan-perubahan lain yang ia alami.

"Sejak ada Ameena berubah semua, kehidupan aku, kebiasaan aku, jadi berubah. Dari yang tadinya enggak pernah kebangun, sekarang begadang, kebangun," ujar Aurel Hermansyah.

Diberitakan Tribun Style, kehadiran Ameena memang sangat dinantikan, mengingat Aurel alami keguguran pada kehamilan sebelumnya.

Tak heran jika setelah lahir, Ameena begitu disayang oleh kedua orangtua.

Baca Juga: Buang Kotoran Sampe 19 Kilogram Perhari, Tisu Ini Diolah dari Kotoran Panda

Kasih sayang Aurel kepada Ameena bahkan sampai membuat Atta cemburu.

Hal itu dibeberkan langsung oleh Aurel dalam vlog Leslar Entertainment.

Awalnya Aurel, Lesti Kejora, dan Nathalie Holscher terlihat berkumpul bersama anak-anak mereka.

Lesti kemudian penasaran bagaimana perasaan Aurel dan Nathalie menjalani Ramadhan perdana sebagai seorang ibu.

"MasyaAllah luar biasa," ucap Aurel seperti dikutip dari YouTube Leslar Entertainment, Senin 25 April 2022.

"Seneng, cuma kayak lebih banyak terbaginya gitu lho," kata Nathalie.

Apa yang dirasakan Nathalie ternyata juga dialami Aurel.

Baca Juga: Kini Jadi Sorotan, Andika Kangen Band Bongkar Sosok yang Berinya Panggilan Babang Tamvan: Itu Bawa Hoki

Pada momen itulah ia mengungkap keluhan Atta.

"Iya, aku juga gitu. Kayak tadi sebelum aku berangkat ke sini kan lihat video lama. Terus aku ngomong sayang lihat deh, dulu badan kamu gede (Atta bilang) 'Iya dulu kan aku diurusin, sekarang udah enggak pernah kamu urusin' gitu," papar Aurel.

Aurel mengaku cukup sakit hati mendengar ucapan tersebut.

Ia bingung bagaimana membagi waktu untuk suami dan anak apalagi dirinya baru pertama kali menjadi ibu.

"Sakit hati deh aku, aku langsung kayak ya terus aku harus gimana ngebaginya dong (Atta bilang) 'Ya udah enggak apa-apa, Ameena aja dulu'," lanjutnya.

Putri kandung Krisdayanti itu kemudian teringat soal momen sahur.

Di satu sisi Aurel ingin melayani suaminya untuk sahur namun ia juga harus menyusui.

"(Aku mau) dua-duanya tapi kalau misal lagi sahur, waktunya aku nyusu tapi di satu sisi harus nemenin papanya juga. Jadi aku kayak aduh gimana ya," terang Aurel.

Pada akhirnya Atta berusaha untuk memahami kondisi sang istri.

"Tapi alhamdulillah untungnya ngerti walaupun agak disindir-sindir," pungkas Aurel.(*)

Baca Juga: Bisa Sebabkan Hal Fatal Bagi Tubuh, Inilah Cara Atasi Dehidrasi agar Tetap Aktif Saat Puasa Tanpa Membatalkan

Tag

Editor : Agnes