Tetap Aktif Saat Puasa, Yuk Cobain Beberapa Kegiatan Ngabuburit Asyik dan Bermanfaat Sambil Nunggu Adzan Maghrib!

Kamis, 14 April 2022 | 13:33
E+

Agar tetap aktif saat puasa, berikut beberapa kegiatan ngabuburit yang asyik dan bermanfaat.

WIKEN.ID -Bulan Ramadhan 2022 yang ditunggu-tunggu umat Muslim di penjuruh dunia telah tiba.

Meskipun bulan Ramadhan 2022 masih ditengah pandemi covid-19, kita harus tetap maksimal menjalaninya.

Jangan sampai pahala kita terlewat sia-sia.

Dilansir dari Kompas.com, agar tetap aktif saat puasa berikut kegiatan asyik selama ngabuburit di rumah yang bisa kamu lakukan.

Baca Juga: Bakal Diperiksa Polisi Atas Kasus Robot Trading DNA Pro, Ivan Gunawan Curhat Kata Bijak di Instagram: Yakin Kalo Aku Orang Baik..

1. Menyaipkan menu berbuka

Ketimbang jajan untuk berbuka puasa, lebih baik menyiapkan sendiri menu berbuka puasa.

Selain lebih hemat, Anda pun bisa memilih sendiri kombinasi menu yang cocok.

Nutrisi dan kebersihan makanan pun terjamin karena Anda sendiri yang memilih bahan makanan tersebut.

Manfaat lainnya, kegiatan memasak ternyata dapat memberikan perasaan senang, dan bahagia.

Baca Juga: Setelah Lesti Kejora dan Rizky Billar, Polisi Bakal Periksa Ivan Gunawan Atas Keterlibatannya dalam Kasus Robot Trading DNA Pro

2. Berkebun

Berkebun dapat menjadi ide bagus untuk mengisi waktu menunggu berbuka.

Saat ini, berkebun juga tidak perlu membutuhkan halaman rumah yang luas.

Anda tetap bisa berkebun, meski tak memiliki halaman luas.

Caranya, dengan menerapkan kebun vertikal. Anda bisa memanfaatkan dinding-dinding di rumah atau pagar sebagai kebun.

Baca Juga: Jadi Saksi Perjalanan Spriritual Angelina Sondakh Saat Dalam Bui, Maia Estianty Ngaku Merasa Malu: Pendosa Bertaubat...

Kebun vertikal ini bisa tumbuh di media yang terbuat plastik seperti paralon maupun dinding tanam yang terbuat dari kayu.

Anda tinggal membuat lubang untuk menjadi tempat tanah dan bibit di dinding kayu atau plastik.

3. Berolahraga ringan

Meski sedang puasa, bukan menjadi alasan untuk menghentikan rutinitas berolahraga.

Olahraga tetap harus dijaga, meski hanya olahraga ringan.

Baca Juga: Ramalan Gisel Hari Ini: Selama Datang di Hari yang Super Seksi Scorpio! Akan Jadi Malam yang Sangat Romantis dan Penuh Gairah

Banyak olahraga ringan yang bisa Anda lakukan untuk mengisi kegiatan ngabuburit di rumah.

Anda bisa jalan santai selama 30 menit, naik turun tangga, push-up, sit-up, yoga, maupun lompat tali.

Ingat, Anda tidak perlu berolahraga berat saat berpuasa.

Cukup olahraga ringan asal rutin akan lebih bermanfaat bagi kesehatan Anda.

Baca Juga: Agar Tetap Aktif Saat Puasa, Berikut 4 Kegiatan yang Menarik Untuk Anak dan Orang Tua Sambil Menunggu Buka Puasa!

4. Mendengarkan siniar (podcast)

Siniar (podcast) dapat menjadi pilihan untuk ngabuburit secara virtual.

Saat ini, siniar di Indonesia sudah berkembang pesat.

Kontennya pun sudah mulai beragam dan menarik.

Mulai dari konten kehidupan, percintaan, cerita komedi, horor, maupun konten bisnis bisa Anda temukan. (*)

Editor : Hafidh