Tak Perlu Khawatir Jika Ular Masuk ke dalam Rumah, Gunakan Bahan Murah dan Mudah Didapat Ini untuk Mengusirnya

Selasa, 05 April 2022 | 07:04
Freepik

Ilustrasi ular

WIKEN.ID - Salah satu hewan berbahaya dan ditakuti manusia yaitu ular.

Tentu dengan kehadiran ular yang bisa masuk ke dalam rumah sangat tidak diinginkan manusia.

Karena hewan satu ini terkenal berbahaya, terlebih jika itu ular berbisa.

Sebelum terjadi hal yang tidak diinginkan, kita perlu bertindak cepat untuk mencegah ular masuk ke dalam rumah terutama yang dekat tumbuh-tumbuhan rimbun.

Tenang saja.. bahan-bahan yang kamu perlukan pun bisa ditemukan di sekitar rumah dan juga murah.

Melansir dari Pets yang dikutip oleh intisari.grid.id, simak 3 tanaman yang ampuh mencegah ular masuk maupun mengusir dari rumah.

1. Bawang merah dan bawang putih

Bawang merah dan bawang putih juga menjadi tanaman yang sangat ampuh untuk mengusir ular.

Tanaman ini mengeluarkan bau yang tak disukai ular.

Pasalnya, kedua tanaman ini mengeluarkan residu berminyak ketika ular merayap di permukaannya.

Untuk hasil terbaik, kamu bisa tanam bawang putih di rumah.

2. Serai

Tanaman citronella, khususnya serai, adalah tanaman dengan bau yang menyegat, serta tak disukai ular.

Selain ular, serai juga ampuh mengusir nyamuk bahkan kutu dari kebun rumah.

Serai mudah dirawat dan tahan dalam cuaca kering, sehingga sangat direkomendasikan untuk Anda yang tak mau mengeluarkan banyak biaya.

3. Lidah Mertua

Lidah mertua memang dikenal sebagai salah satu tanaman hias yang sangat baik untuk kesehatan.

Pasalnya, tanaman ini dapat meremajakan oksigen dengan kecepatan yang lebih tinggi dari biasanya.

Juga, merupakan salah satu tanaman yang ampuh mengusir ular karena daunnya yang tajam.

Bahkan, ular melihat tanaman ini sebagai tanaman yang menakutkan.

(*)

Baca Juga: Buat Pemilik Kucing Tak Perlu Khawatir Lagi, Ternyata Kucing Tersesat Bisa Kembali Pulang

Baca Juga: 6 Ras Anjing Penjaga yang Sempurna untuk Dipelihara dan Dapat Dijadikan Pendamping (artikel buat besok)

Baca Juga: 4 Jenis Hamster yang Jadi Favorit untuk Dipelihara , Salah Satunya Ada yang Bisa Mengubah Warna Bulunya

Editor : Pipit

Sumber : Intisari.grid.id

Baca Lainnya