Sang Istri Rela Jadi Jaminan Penangguhan Penahanan, Doni Salmanan Justru Ingin Bertemu Sosok Penting Ini Saat Keluar dari Tahanan

Rabu, 16 Maret 2022 | 18:37
Instagram@donisalmanan

Doni Salmanan ingin bertemu seorang perempuan saat ditahan

WIKEN.ID-Doni Salmanan kini tengah ditahan pihak kepolisian atas kasus penipuan berkedok investasi Quotex.

Sang istri, Dinan Fajrina pun sudah bersedia menjadi jaminan atas penangguhan penahanan sang suami.

Ditahan, Dni Salmanan mengaku ingin betemu sosok penting dalam hidupnya.

Dilansir dari Tribun Seleb, sosok yang ingin ditemui Doni Salmanan ternyata bukan Dinan Fajrina, melainkan sang ibu.

Hal itu diungkap oleh Ikbar Firdaus selaku kuasa hukum sang Crazy Rich Bandung seperti yang terekam dalam kanal YouTube STARPRO Indonesia pada, Senin (14/3/2022).

"Terakhir komunikasi sama Mas Doni, beliau pengin bertemu ibunya," ungkap Ikbal.

Lebih lanjut, ia berujar bahwa ibu Doni Salmanan menitipkan pesan dan doa untuk sang putra yang kini meringkuk di penjara.

"Kemaren beberapa pesan dari ibundanya, ikut membantu mendoakan supaya cepat selesai persoalan yang dihadapi," bebernya.

Baca Juga: Kuasa Hukum Puput Sudrajat Bongkar Pemicu Ibu Sambung Vanessa Angel Mendadak Ceraikan Doddy Sudrajat: Ada Perselisihan..

Di sisi lain, kondisi keluarga Doni turut diungkap oleh Ikbar.

Keluarga Doni, kata Ikbar dalam kondisi baik-baik saja.

Menurutnya, pihak keluarga Doni ikut mendoakan agar kasus yang kini dihadapi segera selesai.

"Kalau keluarga Doni alhamdulillah semua baik-baik saja dan bantu mengirimkan doa," ujar Ikbal Firdaus.

Lantas bagaimana dengan kondisi Dinan Fajrina yang tak lain adalah istri Doni Salmanan?

Dilansir dari GridFame.ID, banyak yang menduga bahwa Dinan akan meninggalkan Doni usai kasus investasi bodong ini terkuak.

Tapi nyatanya tak begitu.

Dinan Fajrina telah mengajukan surat penangguhan penahanan untuk Doni.

Baca Juga: Kisah Horror Rumah Sakit, Petugas Sedang Patroli Ini Ketakutan Usai Lihat Kursi Roda Jalan Sendiri

Selain itu, Dinan juga siap pasang badan menjadikan dirinya sebagai jaminan sejak pertama kali sang suami ditahan.

"Sudah, sudah, waktu itu istri Doni, mbak Dinan langsung datang dan membuat surat penangguhan penahanan langsung malam itu," ungkap Ikbar Firdaus, kuasa hukum Doni Salmanan dalam jumpa pers virtual, Senin (14/3/2022), dilansir dari Tribun News.

Akan tetapi, hingga saat ini pihak penyidik belum merespon penangguhan penahanan yang diajukan Dinan.

Ikbar dan Dinan rencananya akan menanyakan jawaban pengajuan penangguhan tersebut ketika menjalani pemeriksaan di Mabes Polri.

"Cuma sampai saat ini belum ada jawaban dari pihak penyidik maupun dari yang menangani persoalan ini terkait penangguhan itu," jelasnya.

"Mungkin segera akan saya tanyakan ke yang menangani kasus ini.

Sampai saat ini belum ada jawaban," pungkasnya.(*)

Baca Juga: Tak Cuma Satu Biji Skincare Seharga 20 Juta, Harga Sikat Gigi Nagita Slavina Juga Bikin Deg-degan

Editor : Agnes

Baca Lainnya