Terlalu Ekstrem, 5 Wahana Bermain Ini Sampai Telan Korban Jiwa Pengunjung yang Nekat Menaikinya

Selasa, 15 Februari 2022 | 18:45
THE SUN / LIGHTWATER VALLEY THEME PARK

Ilustrasi wahana rollercoster

WIKEN.ID- Video ini beberkan 5 wahana di taman hiburan yang saking ekstremnya bahkan hingga merenggut nyawa penggunanya.

Dalam video ini pula dibeberkan kesalahan fatal yang terjadi hingga mengakibatkan kecelakaan.

Walaupun mengerikan video ini seolah membuka mata para pengunjung taman hiburan untuk selalu waspada kala menaiki permainan ini.

Taman hiburan menjadi satu objek wisata populer di kalangan wisatawan.

Ada banyak taman hiburan dengan tema unik dari seluruh dinia.

Sayang, beberapa di antaranya masuk kategori wahana taman hiburan yang berbahaya.

Saking berbahayanya, taman hiburan ini sampai menelan korban jiwa.

Dilansir TribunTravel.com dari laman outripguide.com berikut 5 wahana taman hiburan berbahaya di dunia yang menewaskan pengunjungnya.

1. Thunder River Rapids Ride

Berada di udara sangat menyenangkan, bukan?

Itu seperti terbang tanpa sayap.

Itulah yang kebanyakan orang harapkan ketika mereka mencoba Thunder River Rapids Ride di Queensland Australia.

Sayang, tidak semua orang bisa merasakan kebahagian ketika mencoba wahana ini.

4 orang tewas setelah terjebak dalam mesin sabuk konveyor.

Dua anak lain mengalami trauma.

2. Drop Tower

Di California, pada 1966, seorang anak berusia 12 tahun meninggal karena ia jatuh lebih dari 200 kaki di sebuah taman hiburan.

Alasan mengapa kecelakaan ini terjadi masih belum terungkap.

Namun keluarganya mengklaim bahwa sabuk pengaman gagal mengikat tubuh si anak.

3. Batman

Kadang-kadang, beberapa orang mengambil keputusan yang paling bodoh karena alasan yang tidak berharga dan tidak berdasar, yang membuat mereka kehilangan nyawa.

Mereka melihat bahaya tepat di depan mereka, namun mereka bertekad untuk bertindak dengan cara bodoh mereka tanpa alasan.

Ini adalah kisah pria yang kehilangan topinya dan memutuskan untuk mengambilnya saat dia sedang naik Batman.

Dia terus berjalan di trek meskipun pengendara lain memperingatkannya.

Kisah itu berakhir dengan tragis ketika kepala pria itu terpenggal terlindas kereta wahana.

4. The Texas Giant

Texas Giant menjalani beberapa renovasi dan perbaikan untuk memenuhi harapan para pengambil risiko.

Tepat setelah itu, sebuah tragedi menghantam tempat itu.

Dari ketinggian 75 kaki seorang wanita jatuh.

Wanita itu berusia 53 tahun.

Dia jelas terlontar dari kursinya sendiri.

Investigasi polisi menemukan bahwa berat wanita malang itu mungkin menjadi faktor penyebab kematian tragisnya.

5. Fujin Raijin II

Jangan memilih sesuatu yang gila dan berakhir mati seperti pengunjung di taman bermain Fujin Raijin ini.

Kecelakaan ini menjadi tragedi paling buruk di Jepang yang menandai sejarah negara itu.

Lebih dari 20 orang terbang keluar dari kursi mereka di udara karena kereta yang tergelincir.

Seorang gadis, 19 tahun, yang berada di atas kereta meninggal setelah kepalanya terbentur keras

(*)

Editor : Pipit