Terlibat Kecelakaan Maut Hingga Sampai Ditampar-tampar Dokter, Maia Estianty Sempat Ikhlaskan Putranya Jika Tak Tertolong
WIKEN.ID -Beberapa waktu lalu Dul Jaelani pernah terlibat dalam kecelakaan maut yang merenggut nyawa bebera orang.
Kala itu mobil yang dikendarai Dul yang masih berusia di bawah umur sampai terlempar ke jalur lain dan menyebabkan kecelakaan.
Kala itu Dul Jaelani kala itu juga hampir kehilangan nyawanya.
Bertahun-tahun berlalu, masih banyak yang menyebut Dul Jaelani sebagai pembunuh lantaran kecelakaan maat tersebut.
Sebagai seorang ibu, Maia Estianty mengaku sedih sewaktu anak bungsunya, Dul Jaelani, disebut-sebut sebagai pembunuh.
Akhirnya istri Irwan Mussry ini mengungkapkan isi hatinya usai mendengar sang anak dirundung dan disebut sebagai pembunuh.
"Aku sempat sedih juga ketika anakku dibilang pembunuh, kan. 'Maafin ya dul, maafin'," ucap Maia dalam tayangan YouTube Maia Estiany, dikutip Minggu (28/6/2020).
Tidak ingin anaknya bersedih juga, Maia mencoba menguatkan Dul bahwa hal tersebut merupakan takdir semata.
"Tapi aku membesarkan dia untuk dia kuat bahwa itukan takdir dan akhirnya dia menerima itu," ucap Maia.
Semantara itu, Dul mengaku risih ketika awal-awal mendapatkan perundungan.
Namun, pemilik nama lengkap Abdul Qodir Jaelani itu memiliki cara tersendiri untuk mengatasinya.
"Kadang gitu sih, dibaca komentarnya, semuanya. Awalnya risih, kan, cuma lama-lama kebal jadinya. Biasa, biasa, biasa, aku rasa time flies," ucap Dul.
Dul terlibat kecelakaan maut di Tol Jagorawi pada 2013 yang mengakibatkan tujuh orang tewas.
Maia menuturkan, kondisi Dul ketika itu sangat kritis akibat kecelakaan tersebut.
Dokter bahkan sudah menampar-nampar wajah Dul agar tetap bisa tersadar.
Pada saat bersamaan, Maia sebagai ibu hanya bisa pasrah dan berdoa kepada Tuhan.
Sampai akhirnya, istri Irwan Mussry ini mengikhlaskan jika memang anak ketiganya itu harus menghadap Yang Kuasa.
Secara mengejutkan, kondisi Dul dari yang tadinya kritis berangsur membaik. Bagi Maia itu sebuah mukjizat.
(*)