Ngaku Orang Tak Mampu Saat Dicecar Hakim, Video Lawas Ini Bantahkan Pernyataan Gaga Muhammad: Baju Paling Murah Rp 4 Jutaan

Sabtu, 01 Januari 2022 | 16:34
Hana Futari/Grid.ID

Gaga Muhammad saat jalani persidangan lanjutan

Ngaku orang tak mampu saat dicecar hakim, video lawas ini bantahkan pernyataan Gaga Muhammad saat di sidang

WIKEN.ID -Gaga Muhammad kini tengah dalam proses sidang terkait kasus kecelakaan yang membuat mendiang Laura Anna lumpuh.

Digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Timur, sang selebgram sempat membuat Hakim gregetan pada sidang yang digelar Kamis (30/12/2021) lalu.

Dalam persidangan Gaga mengaku orang yang tak mampu secara ekonomi.

Mendengar pernyataan tersebut, hakim pun mencecarnya dengan berbagai pertanyaan.

"Beli baju enggak bisa," kata Gaga Muhammad menjawab pertanyaan hakim.

Baca Juga: Dulu Nekat Nikah dengan Ahmad Dhani Padahal Tak Direstui Orang Tua, Maia Estianty Ungkap Penyesalan Hingga Ketiban Karma: Berantakan!

Cuplikan video sidang Gaga Muhammad itu kemudian menjadi viral di media sosial.

Video lawas Gaga Muhammad saat membeberkan jumlah uang belanjanya pun viral.

Dalam video itu, Gaga Muhammad mengaku bisa menghabiskan Rp 30 juta per bulan hanya untuk membeli baju.

"Gue udah enggak se-addcit dulu. Kalau dulu bisa sebulan Rp 30 (juta)an, kan bajunya paling murah aja di atas 4 (juta)," ujar Gaga dalam video itu.

Baca Juga: Ramalan 2022, Zodiak Cinta Hari Ini: Aries Muncul Masalah Ego, Gemini Lebih Tenang

Video itu sendiri diperkirakan diambil pada 2017 silam.

Rupanya, dalam video itu tengah dibahas soal selera fashion Gaga Muhammad.

"Kalau sekarang lebih ke sneakers. Yeezy kan paling diatas Rp 8 jutaan soalnya enggak retail kan kalau retail pasti lebih murah," kata Gaga Muhammad.

Sebelumnya, Gaga Muhammad dilaporkan ke polisi oeh pihak Laura Anna karena tidak memiliki itikad baik usai kasus kecelakaan.

Baca Juga: Tak Bertemu Selama Dua Tahun, Atta Halilintar Kaget dengan Perubahan Fisik dan Pola Makan Sang Ibu

Gaga Muhammad sendiri sebelumnya telah disomasi Rp 12 miliar oleh keluarga Laura Anna sebagai bentuk pertanggungjawaban.

Namun, pihak Gaga Muhammad menolak dengan alasan tidak mampu.

Gaga Muhammad sendiri menolak disebut menelantarkan Laura Anna.

Ia mengaku telah mengurus keperluan pribadi Laura Anna selama setahun.

Baca Juga: Ramalan 2022, Zodiak Cinta Hari Sabtu 1 Januari: Libra Terlibat Perdebatan Pendapat, Aquarius Jalin Hubungan Baik

"Saya bantu mengurus Laura, mandiin dia, ganti pampers," kata Gaga dalam persidangan.

Gaga sendiri berhenti menjenguk dan mengurus Laura Anna setelah disomasi keluarga Laura Anna.

Kasus itu kemudian dilimpahkan ke Kejaksaan Negeri Jakarta Timur oleh polisi pada 21 Oktober 2021 dan kini tengah memasuki masa persidangan.

Gaga dan Laura Anna sendiri terlibat kecelakaan di Tol Jagoraqi pada 9 Desember 2019 silam.

Baca Juga: Doddy Sudrajat Ngotot Ingin Urus Gala Sky, Sahabat Ragukan Kemampuan Ayah Vanessa Angel: Jadinya Kita Suuzan Enggak Baik

Laura Anna menyebut saat kecelakaan terjadi Gaga sedang berada dalam pengaruh alkohol.

Pascakecelakaan, Laura Anna divonis Cervical Vertebrae Dislocation atau dislokasi tulang leher yang menyebabkannya mengalami kelumpuhan.

Sampai akhirnya, Laura Anna menghembuskan napas terakhirnya pada 15 Desember 2021.

Sementara Gaga hanya mengalami luka ringan dalam kecelakaan tersebut.(*)

Editor : Agnes

Baca Lainnya