Bertahun-tahun Tutupi Poligami Ustaz Jefri Al Buchori, Umi Pipik Akui Sudah Bertemu Istri Siri dan Anak Uje

Selasa, 28 September 2021 | 07:33
Tribunnews

Hubungan antara keluarga Ustaz Jefri Al Buchori dengan Umi Pipik

Bertahun-tahun tutupi poligami Ustaz Jefri Al Buchori, Umi Pipik akui udah bertemu istri siri dan anak Uje

WIKEN.ID-Pernikahan Umi Pipik dan Ustaz Jefri Al Buchori dulu tak pernah terdengar gosip miring.

Selang beberapa tahun usai Ustaz Jefri Al Buchori meninggal, rahasia pernikahannya justru terkuak.

Umi Pipik menyebut bahwa sang suami melakukan poligami.

Seperti dimuat Grid.id kabar Uje poligami diketahui dibocorkan Umi Pipik di vlog Venna Melinda Channel.

Baca Juga: Ramalan 2021, Zodiak Hari Seni 27 September: Libra Gemar Akan Karya Seni, Aquarius Lebih Produktif

Umi Pipik mengungkap jika dirinya belum menceritakan pada keluarga soal poligami suaminya.

Umi Pipik bahkan mengatakan jika dirinya pernah bertemu dengan istri siri Uje saat wanita tersebut masih dalam kondisi mengandung.

Tutup telinga dengan komentar pedas netizen usai bongkar poligami sang suami, Umi Pipikrupanya punya niatan baik.

"Saya kepikiran terus, saya enggak mau jadi zalim, makanya saya di sini bukan, wallahi enggak pernah mau buka aib orang," ucap Umi Pipik.

Baca Juga: Dijuluki Ratu Sinetron Tahun 2000-an, Sosok Artis Cantik Legendaris Ini Hidupnya Berubah Drastis, Punya Bisnis yang Bikin Ngiler, Apaan Tuh?

Tak mau menceritakan aib seseorang, Umi Pipik bahkan memiliki alasan kuat mengapa ia sempat simpan rapat-rapat poligami suaminya.

Terlebih saat itu dirinya juga memiliki 4 orang anak yang masih kecil.

"13 tahun saya menikah dengan beliau, saya menutupi karena saat itu beliau lagi naik daun. Saya enggak mau orang hanya fokus dengan poligaminya."

Baca Juga: Tak Hanya Sembunyikan Status Nikah Siri, Sosok Ini Kuliti Rahasia Lesti Kejora dan Rizky Billar: Menyembunyikan Pacaran Mereka

"Biarkan dengan dakwahnya saja, nah saat ini karena saya terbayang-bayang terus beliau ada anak dari yang kedua jadi saya pingin, mungkin kalau sekarang usianya sudah 10 tahunan," sambungnya.

"Karena mungkin beda 3 tahun sama Bilal, jadi itu. Dan ada mimpi itu jadi akhirnya, ya mungkin qodarullah melalui Mba Venna akhirnya saya harus bisa mengatakan ini," aku Umi Pipik.

Punya keinginan untuk bertemu dengan istri siri Uje yang disebut sebagi publik figur, Umi Pipik bahkan sampai terbawa mimpi perihal putra sang suami dari istri sirinya.

Ia mengaku bermimpi sebelum ramadan ditarik-tarik oleh seorang anak laki-laki.

Baca Juga: Nagita Slavina Kepergok Punya Black Card, Ternyata Segini Minimal Pendapatan per Tahun yang Harus Dipenuhi, Tak Sembarang Orang Punya!

Belum lama ini rupanya keinginan Umi Pipik bertemu dengan istri siri dan anak Uje telah terlaksana.

Dalam tayangan di salah satu infotainment, Umi Pipik mengisyaratkan jika dirinya telah melakukan niatan baiknya bertemu dengan istri siri Uje.

"Sudah bertemu kah Mi?" tanya seorang wartawan.

"Alhamdulillah," jawab Umi Pipik dengan mengacungkan 2 jempolnya.

Baca Juga: Usia 17 Tahun nekat Lakukan Kumpul Kebo Bareng Janda Seksi Anak Satu Ini, Kini Aktor Tampan Ini Bersiap Jalani Hukuman Mati Gegara Kasus Ini!

Hanya memberikan ucapan syukur dari dalam mobil, ibu 4 anak tersebut tidak banyak memberikan komentar.

Umi Pipik memilih untuk tak banyak bicara dan belalu begitu saja.

"Makasih ya semua sehat-sehat," ucap Umi Pipik sambil berlalu.

Hanya saja, sampai saat ini, sosok istri mendiang Uje belum diungkapkan Umi Pipik ke Publik.(*)

Tag

Editor : Agnes