Ardi Bakrie Terjatuh Saat Tengah Berolahraga, Pihak BNN Akui Baru Tahu Ada Fasilitas Kick Boxing di Panti Rehabilitasi

Rabu, 18 Agustus 2021 | 10:04
tribunnews

Nia Ramadhani dan Ardi Bakrie

Ardi Bakrie terjatuh saat tengah rehabilitasi, pihak BNN langsung periksa fasilitas kick boxing di tempat rehabilitasi

WIKEN.ID-Tengah direhabilitasi, Ardi Bakrie tiba-tiba dilaporkan terjatuh ketika sedang berolahraga.

Wa Ode, kuasa hukum Ardi Bakrie membeberkan kronologi kliennya terjatuh di Panti rehabilitasi narkoba.

Ia menegaskan bahwa Ardi Bakrie terjatuh ketika sedang latihan kick boxing.

"Kronologi 'kecelakaan' yang dialami bapak Ardi Bakrie pada hari Sabtu, tanggal 14 Agustus 2021, pada sore hari, setelah selesai melaksanakan sholat Ashar," ucap Wa Ode saat dihubungi awak media beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Berduka Kehilangan Mertua, Zaskia Sungkar Tak Kuasa Tahan Air Mata Saat Temukan Ini di Handphone Ibunda Irwansyah, Netizen Mengaku Iri

"Bapak Ardi melakukan olahraga kick boxing di panti rehab didampingi seorang pelatih profesional (belakangan ini Bapak Ardi rutin olahraga kick boxing di panti rehab)," bebernya.

Wa Ode mengatakan bahwa baru beberapa menit Ardi itu berolahraga, suami dari Nia Ramadhani itu terjatuh dengan kondisi kepala membentur lantai.

Baca Juga: Anak Sultan Ulang Tahun, Inilah Deretan Hadiah Kejutan untuk Rafathar dari Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

"Pada waktu kurang lebih jam 16.10, saat sedang melakukan gerakan tendangan, Bapak Ardi terjatuh," beber Wa Ode.

"Kepalanya membentur lantai dengan cukup keras," jelasnya.

Ardi Bakrie sempat disebut mengalami kecelakaan di tol Jagorawi saat berusaha kabur dari tempat rehabilitasinya.

Baca Juga: Henny Rahman Dituding Jadi Penyebab Perceraian Dirinya dengan Larissa Chou, Alvin Faiz Beber Fakta Ini

Namun hal itu dibantah Wa Ode dengan mengatakan bahwa kliennya itu terjatuh saat berolahraga.

Respon BNN, Baru Tahu Ada Fasilitas Kick Boxing di Panti Rehabilitasi

Badan Narkotika Nasional (BNN) akan segera mengecek fasilitas olahraga di panti tempat Ardi Bakrie menjalani rehabilitasi Narkoba.

"Kami turut prihatin atas musibah yang dialami Ardi Bakrie. Semoga cepat sembuh," kata Kepala Bagian Humas BNN Sulistyo Pudjo, Senin (16/8/2021).

Baca Juga: Terlihat Ceria Meski Berhadapan dengan Petisi Boikot, Ruben Onsu Bongkar Kepura-puraan Ayu Ting Ting di Depan Kamera: Udah Biasa Diginiin Orang

Terkait hal itu, Sulistyo mengatakan BNN baru mengetahui adanya fasilitas olahraga kick boxing di panti rehabilitasi Fan Campus.

Untuk itu, pihaknya akan mengecek langsung mengenai keberadaan fasilitas olahraga itu di lokasi.

"Kami akan segera mengecek. Kami juga baru dengar dan tahu kalau di sana ada fasilitas Kick Boxing," tuturnya.

Baca Juga: Diterpa Masalah Bertubi-tubi, Ayu Ting Ting Kepergok Dipanggil Petinggi TV Gegara Masalah Ini

BNN sendiri membenarkan Balai rehabilitasi narkoba menyedikan fasilitas olahraga untuk klien-kliennya.

Namun, untuk fasilitas kick boxing, pihaknya perlu mengecek langsung keberadaan fasilitas tersebut.

"Tapi apakah kick boxing juga termasuk, akan dicek BNN nanti," ujarnya.(*)

Tag

Editor : Agnes