Sahabatnya Dituding Teman Makan Teman, Zikri Daulay Sebut Alvin Faiz Kenal Henny Rahman setelah Resmi Bercerai

Senin, 16 Agustus 2021 | 07:05
Instagram @alvin_411

Alvin Faiz menikah lagi dengan mantan istri Zikri Daulay, Henny Rahman

Sahabatnya Dituding Teman Makan Teman, Zikri Daulay Sebut Alvin Faiz Kenal Henny Rahman setelah Resmi Bercerai

WIKEN.ID -Kabar mengejutkan datang dari Alvin Faiz.

Alvin dikabarkan baru saja kembali menikah dengan perempuan bernama Henny Rahman.

Pastinya kabar ini begitu mengejutkan bagi banyak pihak, terlebih lagi keduanya belum lama berpisah dari pasangan masing-masing.

Aktor Zikri Daulay mengaku sudah tahu soal hubungan antara Alvin Faiz dengan Henny Rahman.

Baca Juga: Jelang Hari Bahagia, Lesti Kejora Blak-blakan Akui Ilfeel dengan Rizky Billar saat PDKT: Amit-amit Punya Laki Begini

Kala itu, Henny Rahman sempat memberikan kabar kepada Zikri.

Meski begitu, Zikri Daulay tak memberikan respons apapun selain ucapan selamat.

Henny Rahman disebut mengungkapkan soal hubungannya dengan Alvin Faiz pada awal Juni 2021, lalu.

"Cuma sekali doang ngasih tahu ketika itu, aku ya ya udah selamat."

Baca Juga: Lantaran Baju Aurel Hermansyah yang Banyak Banget, Atta Halilintar Sampai Rela Buang Barangnya Demi Sang Istri

"Awal Juni Henny memperkenalkan Alvin," ungkap Zikri Daulay dikutip dari KH Infotainment, Minggu (15/8/2021).

Akan tetapi, Zikri Daulay baru diberi tahu setelah satu bulan Alvin Faiz dan Henny Rahman jalin hubungan.

Sehingga, ia sendiri tak mengetahui dengan pasti kapan mereka mulai dekat.

"Tapi mungkin bisa jadi mereka lebih lama dari itu karena ngasih tahu aku ternyata setelah satu bulan jadian."

Baca Juga: Atta Halilintar Terkejut Usai Tahu Kebiasaan Aneh Aurel Hermansyah Saat Tidur Berdua: Aku Takut Kan, Kenapa Nih Istriku

"Ya aku nggak tahu ya, aku bisa salah dan bisa benar," lanjutnya.

Kemudian, Zikri Daulay menegaskan Henny Rahman belum mengenal Alvin Faiz saat masih menjadi istrinya.

Menurut penuturan sang aktor, sang mantan istri baru kenal putra sulung Ustaz Arifin Ilham setelah bercerai.

Tak sampai di situ, mereka juga tak pernah saling bertemu ketika masih dengan pasangan masing-masing.

Baca Juga: Nyaris Belikan Rumah Rp 3 Miliar, Ariel NOAH Kini Banting Setir Jadi Tukang Kayu Demi Anaknya: Gaada Kerjaan!

"Belum sama sekali kenal, baru kenal setelah memang aku pisah."

"Nggak pernah jalan, pernah aku sama Alvin doang, tapi sama istri saat itu belum," tandas Zikri Daulay.

Dalam kesempatan itu, Zikri Daulay turut membeberkan sosok sahabatnya, Alvin Faiz.

"Ya baik setahu saya, karena udah lama ga kontakan juga, bukan saya yang nggak ngontak."

Baca Juga: Luna Maya Langsung Minggir, Sosok Ini Pernah Bikin Ariel NOAH Nangis-nangis Hingga Tak Doyan Makan, Siapa Sih?

"Memang nggak pernah di-chat lagi, jadi yaudah sebatas tahu," bebernya.

Zikri Daulay mengaku baru mengenal Alvin Faiz di awal tahun 2021, kemarin.

Tetapi memang setelah itu keduanya nampak sering futsal bersama.

Dan saat futsal, baik Zikri Daulay maupun Alvin Faiz tak pernah menceritakan soal rumah tangga mereka.

Baca Juga: Rela Lakukan Hal Ini demi Azriel dan Aurel Hermansyah, Krisdayanti Berikan Pujian Untuk Ashanty: Buat Aku Sih Luar Biasa

"Sebenarnya jujur baru kenal Alvin itu tahun ini, awal tahun bisa dibilang."

"Jadi nggak tahu banyak sih, saat futsal pun kita nggak cerita masalah pribadi gitu," ucap Zikri Daulay.

Sementara itu, Zikri Daulay tahu kabar Henny Rahman menikah lagi melalui unggahan di akun gosip Instagram.

Pun ternyata banyak pesan langsung yang masuk di Instagramnya terkait pernikahan tersebut.

Baca Juga: Sosok Penguasa Seluruh Harta Kekayaan Hotman Paris, Tengok Anggunnya Istri Sang Pengacara, Bukan Orang Sembarangan!

Meski begitu, Zikri Daulay tak masalah apabila Henny Rahman menikah dengan Alvin Faiz.

Pun ia beri klarifikasi bahwa unggahannya soal kebahagiaan bukan untuk siapapun.

"Awalnya nggak ada apa-apa dan saya juga bikin posting-an juga nggak menyinggung siapa-siapa," tuturnya.(*)

Baca Juga: Dikira Incar Kekayaan Pak Tarno, Istri Muda Pesulap Ini Ngaku Kepincut Gegara Perlakuannya hingga Soal Ranjang

Tag

Editor : Pipit

Sumber YouTube