Resepsi Pernikahan Terpaksa Diundur, Keluarga Rizky Billar Sudah Siapkan Rencana Baru: Doakan yang Terbaik
WIKEN.ID -Rizky Billar tampaknya harus telan pil pahit berkali-kali.
Kabar yang beredar saat ini pernikahannya dengan Lesti Kejora harus diundur.
Rencana pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora seharusnya dilakukan tanggal 23 Juli 2021 kemarin.
Lantaran kondisi pandemi saat ini semakin naik drastis, keduanya memutuskan untuk memundurkan acara pernikahan.
Baca Juga: Nassar Tak Kuasa Tahan Rasa Jengkel Gegara Kerjaannya Dikomentarin Ayu Ting Ting
Kekecewaan tentu menyelimuti hati Rizky Billar dan Lesti Kejora hingga para keluarga.
Kini, keluarga Rizky Billar justru mengungkapkan perasaan serta rencana berikutnya.
Dikutip dari video unggahan Youtube Bobby Rahman, Sabtu (24/7/2021), keluarga Rizky Billar membeberkan hal tersebut.
Mulai dari ayah Rizky Billar, Daniel Eddy, mencurahkan isi hatinya ketika pernikahan sang anak harus tertunda.
"Semoga lancar aja lah, harusnya nikah karena pandemi ini, PPKM, kita ikutin pemerintah aja lah," ujar Daniel Eddy.
Daniel Eddy memohon doa untuk perjalanan cinta Leslar dan berharap bisa menyusun rencana berikutnya untuk Rizky Billar dan Lesti Kejora.
"Doakan aja yang terbaik, semoga lancar,
pandemi berakhir, lalu kita mulai rapat lagi lah susun lagi program yang baru," lanjut Daniel Eddy.
Sama halnya dengan Daniel Eddy, ibunda Rizky Billar, Rosmala Dewi turut menyampaikan perasaannya saat pernikahan sang anak tertunda.
Baca Juga: Bak Petir di Siang Bolong, Nikita Mirzani Beri Ancaman pada Pihak Berikut: Gue Telan Lu Pada
Tak hanya itu, Rosmala Dewi juga mengatakan pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora akan segera diatur pada bulan Agustus mendatang.
"Kita harus nuruti pemerintah.
Insha Allah bulan depan (Agustus), tapi belum tahu tanggal berapa," tutur Rosmala Dewi.
Menyetujui perkataan orang tuanya, kakak Rizky Billar,
Bobby Rahman ikut memohon doa dan berharap agar pernikahan adiknya bersama Lesti Kejora dapat segera terwujud dengan baik.
"Jadi nikahnya kita tunda, kalau bisa secepatnya.
Harapan kalian sama harapan kita tuh sama pasti pengin cepat-cepat," tutup Bobby Rahman.(*)