Kabarnya Kini Tak Terdengar Lagi, Ternyata Begini Nasib Teddy Pardiyana Usai Berseteru dengan Rizky Febian
WIKEN.ID -Bak tak ada ujungnya, konflik mengenai harta warisan Lina Jubaedah terus berlanjut.
Bak bumerang yang kembali untuk menyerang dirinya sendiri, kini Teddy dibuat kelabakan.
Pasalnya setelah melewati beberapa tahun, Rizky Febian putra Sule tak juga mendapatkan harta warisan sang ibu.
Padahal diakui Rizky Febian, sebagian harta tersebut merupakan miliknya yang memang dititipkan pada Lina.
Hartanya tak juga kembali, akhirnya Rizky Febian tak gentar melaporkan ayah tirinya, Teddy ke pihak berwajib.
Kasus tersebut pun kini diketahui telah ditingkatkan.
Hal itu diungkap oleh Dirreskrimum Polda Jabar Kombes Pol Patoppoi seperti yang dilansir Sripoku.com dari TribunJabar.com.
"Sudah (ditingkatkan) saat ini, sudah penyidikan," ujar Dirreskrimum Polda Jabar, Kombes Pol Patoppoi, saat dihubungi beberapa waktu lalu.
Meski telah ditingkatkan ke tahap penyidikan, Patoppoi memastikan, belum ada penetapan tersangka dalam kasus itu.
"Belum ada tersangka," katanya.
Dari laporan yang dilayangkan Rizky Febian itu, diketahui sudah ada 15 saksi yang dipanggil.
Dilansir dari Tribunnews.com, atas laporan tersebut, Teddy kini telah ditetapkan sebagai saksi.
"Sampai sekarang sudah ada 15 saksi," kata Kabid Humas Polda Jabar, Kombes Pol Erdi Adrimulan Chaniago.
"Kita penyidik Polda Jabar sudah ada rangkaian penyidikan dan pemeriksaan," sambungnya.
Sebelumnya Teddy ayah tiri Rizky Febian selalu tampil dilayar kaca karena konflinya dengan sang anak.
Namun akhir-akhir ini dirinya tak pernah lagi muncul dilayar kaca.
Ternyata dampak pandemi ini kehidupan Teddy berubah drastis, kini tak memiliki apa-apa.
Berbeda jauh dari kehidupan anak-anak tirinya yang bergelimang harta, Teddy ternyata kini hidup luntang lantung.
Bahkan kabar terbaru menyebut bila Teddy kini mengalami kesulitan ekonomi.
Kabar tersebut ternyata langsung dibenarkan oleh pengacara Teddy, Ali Nurdin.
Ia menyatakan bahwa hal Teddy mengalami hal tersebut karena dampak pandemi.
"Bukan Teddy saja yang nggak ada penghasilan, ribuan orang Indonesia nggak ada penghasilan karena COVID-19 ini kan. Yang kaya bisa jadi miskin gimana kan," pengacara Teddy Pardiyana, Ali Nurdin seperti yang dilansir dari tayangan Insert.
Selain itu, Ali juga menjawab kabar kemungkinan Teddy bakal kembali merantau ke Amerika, seperti yang dilakukannya beberapa tahun lalu.
"Wah saya nggak tau juga," katanya.(*)