Kompak Bareng Sang Suami, Nagita Slavina Cuma Tertawakan Komentar Buruk Tentang Dirinya: Enggak Akan Dibawa Baper

Kamis, 24 Juni 2021 | 18:45
Instagram

Nagita Slavina

Kompak Bareng Sang Suami, Nagita Slavina Cuma Tertawakan Komentar Buruk Tentang Dirinya: Enggak Akan Dibawa Baper

WIKEN.ID -Walaupun punya banyak fans bukan berarti Raffi Ahmad dan Nagita Slavina lolos dari komentar negatif yang menyerang dirinya.

Tak ingin ambil pusing, Nagita Slavina blak-blakan bilang jarang membaca komentar tak sedap tersebut.

Baca Juga: Pantes Jodohnya Seret, Mbak You Bongkar Sifat Asli Ayu Ting Ting yang Suka Mendua: Deket Sama A, Kepikiran B!

“Kita berdua tuh enggak pernah bacain (komentar),” ungkap Nagita terang-terangan di kanal YouTube Atta Halilintar, Minggu (20/6/2021).

Menambahi pernyataan sang istri, Raffi mengaku bukan orang terlalu peduli tentang komentar warganet.

"Kalau gua termasuk orangnya yang cuek. Kadang kalau kita pusingin komen, kayak berantem sama angin. Jadi ya udahlah," ucap Raffi.

Raffi bahkan mengaku sering tertawa sendiri ketika melihat komentar-komentar negatif tentangnya di media sosial.

Baca Juga: Berita Akhir Pekan Amanda Manopo, Tak Hanya Baik di Sinetron, Pemeran Andin Ini Juga Buat Kru Ikatan Cinta Kegirangan, Ada Apa?

"Iseng (bacain komentar) terus ketawa, gitu doang. Enggak akan dimasukin (hati). Paling buat jadi perbandingan aja, enggak akan dibawa baper, biasa aja. Bahan gua senang aja 'oh rame' terus ketawa udah gitu doang," tutur Raffi.

(*)

Tag

Editor : Pipit