NamanyaTenar Berkat Ajang Indonesian Idol, Citra Scholastika Ngaku Pernah Dibully Saat Masih Remaja: Mereka Merasa Aku Jelek..
WIKEN.ID -Siapa yang tak kenal dengan sosok penyanyi Citra Scholastika?
Diketahui, Citra Scholastika merupakan penyanyi jebolan ajang Indonesian Idol.
Kala itu Citra Scholastika keluar sebagai runner up Indonesian Idol Season 6.
Namanya semakin melejit saat merilis single berjudul Everybody Knew di industri musik tanah air.
Dibalik perjalanannya menjadi bintang Tanah Air, ternyata Citra Scholastika sering menerima bullying saat masih remaja lho.
Hal itu ia ungkapkan saat ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (26/5/2021).
"Iya benar aku pernahdibully.Bully-nya tuh enggak asik aja, akudibullykarena mereka merasa aku jelek," kataCitraScholastika
Citra Scholastika pun mengaku dahulu tak terlalu memperdulikan soal make up dan pakaiaanya.
"Aku dulu orangnya cuek banget, nggak terlalu awerare sama yang namanya make-up, nggak terlalu awere sama namanya gaya style segala macam," kata Citra Scholastika yang dilansir dari Tribun Seleb.
Citra menyebut biasanya, masa remaja seorang wanita yang sedang puber akan belajar make up dan mencoba bergaya dalam berpenampilan agar terlihat menarik.
"Tapi kalau aku itu, aku cenderung lebih memakai baju, ngelakuin apapun yang aku suka tidak mengikuti tren dan jadi berbeda," ucapnya.
"Sehingga ketika remaja, menerima bully bukan hal yang asing buat aku," ucapnya.
Bahkan setiap hari Citra Scholastika selalu dikomentari mengenai berpakaiannya oleh teman-teman sebayanya, yang merasa harusnya ia bisa tampil modis dan cantik.
"Dan mungkin aku ngerasa itu nggak terlalu penting sih. Lebih kayak akunya juga nggak berbaur sama mereka."
"Tapi entah kenapa aku ngerasa tidak apa-apa, kalau aku harus balik ke belakang nggak menyesal juga," jelasnya.
Citra Scholastika pun menilai metamorfosa kehidupannya terjadi sebelum ia dikenal sebagai penyanyi terkenal Indonesia.
"Aku nggak nyangka aku bisa sampai ke puncak dalam ajang pencarian bakat dan sebagai akhirnya dikenal sebagai Citra Scholastika."
"Wow itu perjalanan sangat membingungkan, tapi akhirnya aku jadi kenal sama yang namanya style," katanya.
Setelah menjadi seorang artis, Citra Scholastika justru baru mencoba untuk berani berpenampilan menarik dan trendy, guna menunjang pekerjaannya di dunia musik.
"Explorasinya macam-macam sampai sekarang. Ya ternyata proses itu jadi bikin yang, seneng jadi apa yang aku mau."
"Jadi diri sendiri itu ternyata menyenangkan," ujar Citra Scholastika. (*)