Ketahuan Nagita Slavina, Raffi Ahmad Simpan Nama Pedangdut Cewek Ini dengan Nama Lain, Vicky Prasetyo: Ada Telpon dari Vicky, Sementara Saya Ada di Hadapannya!
WIKEN.ID -Kehidupan rumah tangga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memang tak pernah luput dari sorotan.
6 tahun menjalani biduk rumah tangga, berbagai kabar miring pun silih berganti menghantam dan menjadi badai yang hampir meruntuhkan keutuhan cinta mereka.
Bahkan, rumah tangga Sultan Andara itu beberapa kali dihantap isu soal orang ketiga.
Baru-baru ini presenter Vicky Prasetyo mengmbongkar adanya hubungan tersembunyi Raffi Ahmad dengan seorang penyanyi dangdut.
Bahkan, Raffi disebutkan rela menaiki motor ke sebuah lokasi untuk melakukan sesuatu yang diisyaratkan Vicky Prasetyo seperti sebuah akad nikah.
Vicky Prasetyo juga menyebut bahwa Raffi Ahmad sempat ketahuan istrinya, artis Nagita Slavina, saat memalsukan nama sang penyanyi di kontak handphonenya.
Hal ini terungkap dalam program acara Opera Van Java yang diupload di YouTube TRANS7 Official, Minggu (21/3/2021).
Awalnya, Vicky Prasetyo dan Raffi Ahmad dihadapkan berdua oleh komedian Denny Cagur.
Mereka saling menuding dan membongkar rahasia masing-masing.
Saat itu, Vicky Prasetyo membongkar hubungan Raffi dengan seorang penyanyi dangdut yang tak disebutkan namanya.
"Semua orang bertanya-tanya tentang Raffi Ahmad yang disangkut-sangkutkan dengan penyanyi dangdut, hari ini saya buka semuanya," ujar Vicky PRasetyo.
Mendengar hal tersebut, Raffi Ahmad langsung menyingkir dan bersembunyi di balik dekorasi panggung.
"Menjelang pagi hari, tepatnya jam 7.45, di salah satu jalan daerah yang masih berprovinsi Jawa Barat, dia mengendarai motor," ujar Vicky Prasetyo.
"Di situ akhirnya dia melangsungkan (memperlihatkan gestur bersalaman)," tutur Vicky Prasetyo.
Raffi langsung protes dan meminta agar tayangan tersebut ditunda sementara waktu.
Ia juga menyebut jika penuturan Vicky Prasetyo tak memiliki konteks yang jelas.
Mendengar ucapan Raffi, Vicky Prasetyo justru merasa seolah tertantang.
Ia menyebutkan kejadian ketika Raffi ketahuan oleh sang istri masih berhubungan dengan sang pedangdut.
"Oh mau jelas, oke," jawab Vicky Prasetyo.
"Saking spesialnya, dia mengganti nama orang itu menjadi nama Vicky Prasetyo."
"Kebetulan saat syuting Okay Bos, istrinya bersama dia di situ dan kemudian handphone dia bunyi."
"Dia baru dikasih makanan istrinya ada bunyi, telepon dari Vicky Prasetyo, sementara saya ada di hadapannya."
Sontak saja, pengakuan Vicky PRasetyo itu langsung membuat heboh seisi studio.
Sementara Raffi berkali-kali memprotes hingga mengamuk membanting properti panggung di depan Vicky Prasetyo. (*)