Jauh-jauh Datang demi Bertemu Sang Kakak, Dari Banyaknya Mainan Ternyata Adik Betrand Peto Pilih Benda yang Sudah Hilang Remotnya Ini!

Rabu, 09 Desember 2020 | 14:00
Instagram Ruben Onsu

Betrand Peto dan Ruben Onsu

Jauh-jauh Datang demi Bertemu Sang Kakak, Dari Banyaknya Mainan Ternyata Adik Betrand Peto Pilih Benda yang Sudah Hilang Remotnya Ini!

WIKEN.ID - Beberapa waktu lalu Betrand Peto kedatangan sang adik dari Nusa Tenggara Timur (NTT).

Adik Betrand Peto yang bernamaKevin datang bersama guru sekolah dasarnya yang tinggal di NTT.

Saat sampai di rumah Ruben Onsu, Betrand langsung mengajak Kevin berkeliling rumah.

Baca Juga: Biasa Tampil Mesra, Perlakuan Rizky Billar pada Lesti Kejora Bikin Irfan Hakim Geleng Kepala: Kok Lu Marah...

Termasuk pula melihat kamar Betrand di Rumah tersebut.

"Bagus banget (kamar Betrand Peto),"ujar Kevin saat melihat kamar Betrand, dikutip dari kanal YouTube The Onsu Family, Senin (7/12/2020).

Anak sulung Ruben Onsu tersebut langsung bertanya pada sang adik apayang paling disukai Kevin darikamartidurnya.

"Bagus enggak kamar yang ini? Apa yang suka dari kamar ini? Yang ini?" ujar Betrand Peto sembari menunjukkan koleksi sepatu miliknya.

Tak berpikir lama, Kevin langsung menunjukkan ketetarikannya. Dia menyatakan suka semua yang ada yang di kamar Betrand Peto.

Baca Juga: Diminta Tebuskan Motornya oleh Seorang Ibu Sambil Gendong Bayi, Baim Wong Berikan Reaksi Tak Terduga: Jadi Orang Harus Tanggung Jawab!

"Suka semuanya," jawab Kevin. Melihat sang adik senang, Betrand lantas mengajak Kevin melihat koleksi mainan miliknya, yang terdiri dari robot-robotan dan mobil mainan.

"Mau mainan enggak? Lihat deh. Ada yang tertarik? Mau yang mana?" ujar Betrand Peto.

Kevin langsung memilih mobil-mobilan.

Namun, sayangnya remote control mobil mainan tersebut hilang.

Bukan hanya kamar Betrand, Kevin juga diajak melihat kamar Thalia Putri Onsu yang bernuansa warna pink.

"Bagus enggak kamar (Thalia) ini?" tanya Betrand Peto.

"Bagus," jawab Kevin.

Menjamu tamu yang datang dari NTT, Ruben Onsu dan Sarwendah juga mengajak Kevin dan guru sekolah Betrand Peto makan siang di salah satu restoran Jepang.

(*)

Tag

Editor : Pipit