WIKEN.ID - selebgram Millen Cyrus yang juga keponakan ashanty telah ditetapkan tersangka kasus penyalahgunaan narkoba setelah dinyatakan positif menggunakan sabu.Dikutip dari Kompas.com, Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Ahrie Sonta saat ditemui di Polres Pelabuhan Tanjuk Priok, Jakarta Utara, Senin (23/11/2020). "Kalau Millen kami sudah tetapkan tersangka, sudah karena dia kan positif dan barang buktinya ada pada dia," kata Ahrie. Millen ditangkap di hotel kawasan Jakarta Utara bersama seorang pria berinisial JR pada Minggu (22/11/2020) dini hari.
Baca Juga: Keponakannya Ditangkap Polisi Karena Kasus Narkoba, ini yang Dilakukan Ashanty
Tersangka kasus dugaan penyalahgunaan narkoba Millen Cyrus bakal ditahan di sel pria.
Hal itu menjadi perbincangan di media sosial. Dikutip dari Kompas.com, Kasat Narkoba Polres Pelabuhan Tanjung Priok AKP Rezha Rahandhi mengatakan, hingga saat ini, belum ada permintaan dari pihak keluarga untuk Millen dimasukkan ke dalam sel khusus. Menurut Rezha, Millen tidak mempermasalahkan penempatannya di sel pria atau wanita.
"Untuk itu (permintaan sel khusus) tidak ada," kata Rezha saat ditemui di Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (24/11/2020). "Cuma kalau misalnya sel laki-laki atau perempuan sebenarnya dari Millen sendiri ya enggak ada masalah, karena memang ya kami sesuai KTP saja," sambungnya.
Polisi akhirnya menempatkan tersangka kasus penyalahgunaan narkoba Millen Cyrus di sel khusus. "Iya betul (Millen ditempatkan di sel khusus)," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus yang dikutip dari wawancara Kompas.com, Rabu (25/11/2020).
Menurut Yusri, saat ini Millen berada di sel khusus dan terpisah dari tahanan lain. Pihak kepolisian memutuskan hal tersebut sebab sebelumnya penempatan Millen di sel laki-laki menjadi polemik.