Wiken.id-Kabar gembira untuk pengguna WhatsApp di seluruh dunia.
Aplikasi kirim pesan tersebut kini telah menghadirkan fitur mute chat kontak dan grup selamanya.
Walau sederhana, fitur ini merupakan salah satu yang paling dibutuhkan oleh pengguna WhatsApp.
Pasalnya, tak jarang kita tergabung dalam sebuah grup yang cukup penting namun isi pembahasannya tidak terlalu penting.
Baca Juga:Kesal Dapat SMS Spam atau Penipuan? Kamu Bisa Lapor ke Sini!
Atau, bisa juga ada salah satu kontak yang sering kali mengganggu, namun tidak bisa diblok karena kepentingan tertentu.
Untuk itu, WhatsApp pun memperbarui fitur mute chat kontak dan grup yang sebelumnya sudah ada.
Dilansir dariWaBetaInfo, pembaruan fitur mute chat ini tertuang dalam update WhatsApp Beta versi 2.20.201.10.
Pilihan mute chat selamanya hadir menggantikan pilihan mute chat 1 tahun.