Banyak Oknum Pedagang Curang, Begini Cara Membedakan Kerupuk Kulit Sapi dan Babi
WIKEN.ID- Bagi orang Indonesia, makan pasti terasa kurang lengkap tanpa kehadiran kerupuk.
Salah satu kerupuk yang sebagai teman makanadalah kerupuk kulit.
Namun, ternyata ada saja oknum pedagang nakal yang ingin meraih untung dengan membuat kerupuk kulit menggunakan daging babi.
Cita rasa kerupuk kulit memang sangat lezat dan gurih karena terbuat dari kulit hewan.
Ya, kulit memang memiliki kandungan lemak dan minyaknya tersendiri.
Nah, bagi Anda yang suka mengonsusmi kerupuk kulit, informasi satu ini patut Anda baca baik-baik, ya.
1. Warna
Kerupuk kulit sapi memiliki warna putih keruh dan sedikit kecokelatan.
Dibandingkan dengan kerupuk kulit sapi, warna kerupuk kulit babi lebih putih dan lebih cerah.
2. Tekstur
Tekstur kerupuk kulit sapi renyah dan sedikit keras.
Selain dapat langsung dikonsumsi, sebagian jenis kerupuk kulit sapi juga ada yang digunakan untuk campuran dalam membuat sayur.
Dengan ketebalannya, kerupuk kulit sapi lebih terasa kenyal dan tidak mudah hancur saat terkena bahan cair atau kuah dalam sayur.
Sementara itu, tekstur kerupuk kulit babi lebih renyah dan rapuh sebab rongga-rongga dalam kerupuk kulit babi lebih halus.
3. Harga
Harga kerupuk kulit babi terbilang lebih murah dibandingkan kerupuk kulit sapi.
Jadi kalau menemukan kerupuk kulit sapi yang harganya jauh di bawah pasaran, Anda patut curiga.
Nah, itulah cara mudah membedakan kerupuk kulit sapi dan kerupuk kulit babi.
Selain kedua kerupuk kulit itu, ada pula kerupuk kulit kerbau.
Ciri-cirinya tidak jauh berbeda dengan kerupuk kulit sapi, hanya saja warnanya cenderung lebih gelap.
Sekarang, setelah tahu cirinya, tidak perlu lagi was-was memilih kerupuk kulit.
Yuk, selalu seleksi apa yang masuk ke tubuh kita.
(*)