WIKEN.ID -Siapa yang tak kenal dengan sosok Ruben Onsu?
Artis fenomenal, yang juga memiliki bisnis aya geprek itu adalah sosok ayah yang sangat menyayangi keluarga.
Dalam setiap kesempatan, Ruben Onsu juga terlihat begitu sayang terhadap istri dan 3 anaknya.
Hal ini juga berlaku untuk Betrand Peto.
Saking sayangnya dengan Betrand Peto, Ruben Onsu harus marah-marah ketika membela sang anak.
Ini terjadi lantaran Betrand Peto diprank oleh Cinta Kuya.
Hal itu terungkap melalui tayangan di kanal YouTube Cinta, Kamis (23/7/2020).
Seperti biasanya, Cinta menyasar para artis untuk dikerjainya via telepon.
Putri sulung Uya Kuya itu sengaja menelpon Ruben Onsu dan bersandiwara menjadi teman sekelas Betrand Peto.
Menggunakan nama samaran Cindy, Cinta membuka obrolan menggunakan bahasa Inggris.
Mendengar orang asing menelponnya, nada Ruben langsung sinis lantaran tak bisa bahasa Inggris.
"Jangan pakai bahasa Inggris, saya enggak ngerti," ujar Ruben.
Cinta bersandiwara, ia dan Betrand Peto sudah sejak lama sahabatan.
Bahkan, Betrand sampai membuatnya terbawa perasaan (baper).
Namun, Cinta mengeluhkan kepada Ruben bahwa pelantun lagu 'Deritaku' itu hanya memanfaatkannya saat butuh contekan.
Ruben spontan langsung tak percaya dengan apa yang dikatakan Cinta.
Sebab, Betrand sudah beberapa bulan sekolah dari rumah.
"Bagaimana nyontek, orang udah lama juga dia sekolah dari rumah," ujar Ruben mulai kesal.
"Dia udah lama enggak sekolah, gimana ceritanya dia nyontek kamu? Online school juga saya yang ngawasin,"
Cinta berkelit bahwa dirinya sering video call dengan Betrand.
Lagi-lagi, sandiwara tersebut dipatahkan lantaran Betrand tidak memegang gawai sendiri.
"Ya tapi kan tiap malem video call loh Om," kata Cinta.
"Enggak mungkin, anak saya enggak pegang gadget saya bisa tahu," jura Ruben.
Cinta pun mengarang cerita seolah tingkah Betrand di sekolah malas-malasan.
Ruben awalnya tak begitu marah saat dengar cerita tersebut lantaran Betrand selalu diawasi.
Namun, Cinta membumbui ceritanya dengan tangisan.
Ruben akhirnya tak bisa menahan kesabaran lantaran tahu betul apa yang dikatakan Cinta tidak benar.
"Eh saya kasih tahu sama kamu ya, dengerin ya, ini saya diemin kamu dari tadi nangis-nangis ngejelasin sama saya," ujar Ruben keras.
"Eh, kalau anak saya mau berbuat apapun di dalam kelasnya, dia tidur atau apa, itu pasti gurunya kasih tahu saya, bukannya kamu yang kasih tahu," tambahnya.
"Saya juga tahun kok nama teman-temannya sekolah anak saya, saya tahu semua, enggak ada yang namanya Cindy," imbuh Ruben.
Saat Cinta mulai berkelit lagi, Ruben dengan tegas mengatakan lebih percaya anaknya.
Ia sampai meminta untuk berbicara kepada orang tua Cinta.
"Saya lebih percaya anak saya dibanding orang lain. Sekarang saya tanya sama kamu ya, kamu diajarin enggak sih sama orang tua kamu?" tanya Ruben,
"Ya diajarinlah Om, itu Betrand diajarin enggak Om, dia kenapa baperin aku," goda Cinta.
"Enggak saya rasa kamunya yang ge-er," tutur Ruben.
Cinta lalu menyerahkan telponnya ke Uya Kuya.
Ruben pun akhirnya mengetahui bahwa itu adalah ulah anak Uya Kuya yang mengerjainya.(*)